Pixel Code jatimnow.com

Puting Beliung di Jember, Pohon Tumbang-Sejumlah Bangunan Ambruk

Editor : Yanuar D   Reporter : Sugianto
Salah satu bangunan terdampak puting beliun di Jember. (Medsos)
Salah satu bangunan terdampak puting beliun di Jember. (Medsos)

jatimnow.com - Puting beliung menerjang sejumlah wilayah di Kabupaten Jember, Jumat (27/9/2024) sore. Akibat peristiwa ini, pohon-pohon tumbang, tiang listrik roboh menutup akses jalan. Selain itu, banyak bangunan ambruk.

Salah satunya terjadi di Desa Wirowongso, Kecamatan Ajung. Tiang listrik roboh tepat berada di depan rumah Qonita salah satu warga. Peristiwa itu terjadi pukul 14.30 WIB saat adzan salat Ashar. 

"Waktu kejadian disini hujan deras yang disertai angin puting beliung. Tiang listrik roboh dan sekarang ramai hingga macet," katanya, Jumat (27/9/2024). 

Beruntung, saat tiang listrik roboh tidak menimpa pengendara. Khawatir terjadi hal buruk lainnya, saat ini jalan ditutup oleh warga.

"Tidak ada korban, tidak sampai kena orang yang lewat. Tapi banyak genteng rumah warga beterbangan dan pohon roboh," sebutnya. 

Baca juga:
Plt Bupati Sidoarjo Berikan Bantuan untuk Korban Puting Beliung

Untuk sementara aliran listrik di sekitar lokasi masih padam dan petugas PLN masih melakukan evakuasi. 

Untuk akses jalan sepeda motor masih bisa lewat di depan rumah warga. Sedangkan untuk mobil harus memutar melewati Bandara Notohadinegoro. 

"Sepeda motor bisa, lewat depan rumah warga, sampai jembatan diarahkan kesitu sama warga.  Bahkan kafe-kafe depan rumah warga banyak yang ambruk," terang Qonita.

Baca juga:
Puting Beliung Terjang Surabaya, Ini Penjelasan BMKG Juanda

Selain itu, berdasarkan informasi dua gudang yang terletak di Desa Lengkong, Kecamatan Mumbul sari, juga roboh terkena puting beliung. 

Untuk saat ini, petugas BPBD dan PLN serta warga membersihkan pohon tumbang dan rumah warga yang rusak.