Pixel Code jatimnow.com

Kafe di Lamongan Terbakar, Kerugian Capai Rp150 Juta

Editor : Endang Pergiwati   Reporter : Adyad Ammy Iffansah
Petugas Damkar saat memadamkan api yang membakar sebuah bangunan Cafe di Lamongan. (Foto : Damkar Lamongan for jatimnow.com)
Petugas Damkar saat memadamkan api yang membakar sebuah bangunan Cafe di Lamongan. (Foto : Damkar Lamongan for jatimnow.com)

jatimnow.com - Kebakaran menghanguskan bangunan kafe di Kelurahan/Kecamatan Babat, Kabupaten Lamongan, Rabu (23/10/2024) pagi.

Material bangunan kayu membuat api cepat membesar dan menimbulkan asap tebal hingga membuat warga panik. Sejumlah pengguna jalan yang melintas di jalan nasional Babat-Lamongan pun ikut berhenti.

Kebakaran dilaporkan terjadi pada pukul 06.20 WIB dan berhasil dilokalisir pada pukul 07.15 WIB dengan bantuan 11 anggota korwil Babat dan sejumlah anggota TNI/Polri setempat.

"Objek terbakar kafe dengan lebar 8 meter dan panjang 15 meter, dapur dan sebagian area nongkrong terbakar. Selain itu, gudang kafe ikut terbakar," kata Kabid Damkar Satpol PP Lamongan, Siswanto, Rabu (23/10/2024).

Kronologisnya, kejadian bermula dari laporan warga yang melihat adanya asap hitam disusul kobaran api dari bangunan semi terbuka tersebut.

Baca juga:
2 Rumah Warga Lamongan Terbakar Gegara Korsleting Penanak Nasi

Dalam kejadian ini, pemilik kafe, yakni Adam Arizka (38) menelan kerugian mencapai kurang lebih Rp150 juta.

"Beruntung belum ada aktifitas di kafe sehingga tidak menelan korban jiwa," kata Siswanto.

Damkar Korwil Babat menerjunkan 1 unit kendaraan pemadam di lokasi kejadian. Saat ini api sudah padam dan area sudah dilakukan pembasahan untuk mencegah terjadinya api susulan.

Baca juga:
Damkar Lamongan Selamatkan Aset Rp1 Miliar dari Kebakaran Gudang Produksi Dedak

"Penyebab kebakaran diduga dari korsleting listrik yang merambat ke bangunan," ujarnya.