Pixel Code jatimnow.com

Komisi A DPRD Bangkalan Datangi Polres, Ternyata Ini Tujuannya

Editor : Endang Pergiwati   Reporter : Fathor Rahman
Komisi A DPRD Kabupaten Bangkalan saat mendatangi Polres Bangkalan. (Foto: Fathur Rahman/jatimnow.com)
Komisi A DPRD Kabupaten Bangkalan saat mendatangi Polres Bangkalan. (Foto: Fathur Rahman/jatimnow.com)

jatimnow.com - Komisi A DPRD Kabupaten Bangkalan mendatangi Polres Bangkalan. Ketua Komisi A, Fadhur Rosi mengatakan kedatangan Komisi A ini adalah bentuk silaturahmi sekaligus untuk mempererat hubungan kemitraan, Selasa (29/10/2024).

Fadhur Rosi juga mengatakan dalam kunjungan ini, Komisi A bersama tim dari Polres Bangkalan akan mendiskusikan langkah-langkah strategis menjelang Pilkada 2024, agar berjalan damai dan aman demi kepentingan masyarakat Bangkalan.

“Kami berharap Pilkada 2024 bisa berlangsung damai dan aman. Dengan dukungan dari Polres Bangkalan, kami optimis bahwa suasana kondusif dapat terjaga,” ujarnya.

Ia menekankan bahwa kunjungan ini menandai pertama kalinya DPRD Bangkalan berkunjung ke Polres dalam rangka kemitraan, dan berharap hubungan baik ini terus berlanjut serta semakin harmonis.

Baca juga:
Pimpinan DPRD Bangkalan Definitif Dilantik, Dedy Yusuf jadi Ketua

Di sisi lain, Kapolres Febri Isman Jaya menyambut baik sinergi ini sebagai upaya bersama dalam menjaga stabilitas dan ketertiban wilayah menjelang pesta demokrasi.

"Silaturahmi ini menjadi simbol kuat sinergi antara Polres Bangkalan dan DPRD, khususnya Komisi A, yang berkomitmen menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam menyongsong Pilkada mendatang," pungkasnya.

Baca juga:
Usulan Calon Pimpinan Definitif DPRD Bangkalan Segera Dikirim ke Gubernur