Pixel Code jatimnow.com

Hujan Es Melanda Sebagian Wilayah Sidoarjo

Editor : Redaksi   Reporter : Ni'am Kurniawan
Hujan es melanda sebagian wilayah Sidoarjo (tangkapan layar X @Auzty)
Hujan es melanda sebagian wilayah Sidoarjo (tangkapan layar X @Auzty)

jatimnow.com - Hujan es batu terjadi di kawasan Sidoarjo pada Senin (4/11/2024) siang. Kejadian itu membuat beberapa warga keluar rumah untuk melihat langsung fenomena alam ini.

"Iya ini kok suara hujannya beda, saya langsung keluar rumah buat lihat. Ternyata di teras rumah sudah ada es batu ukuran kecil," ujar warga Perumahan Wisma Gilang Sidoarjo, Silvia.

Silvia juga merekam kejadian tersebut kemudian membagikannya lewat media sosialnya. Menurutnya, hal ini langka. Meski beberapa kesempatan pernah terjadi.

"Semoga hujannya membawa berkah tidak membawa bencana," ucapnya.

Hal yang sama juga diunggah salah satu pengguna X, Yusuf juga mengunggah fenomena hujan es batu di Sidoarjo. 

"Darjo (Sidoarjo) ujan es batu ges," tulisnya. 

Baca juga:
Puluhan Rumah hingga Masjid di Lamongan Rusak Diterjang Hujan Es

Hal yang sama juga ditulis Russel, ia mengaku di daerahnya sedang hujan es batu. 

"Ujan es batu coy," cuitnya.

Sebelumnya, BMKG Kelas I Juanda sudah memberi peringatan dini akan terjadi cuaca ekstrem pada periode 31 Oktober - 6 November 2024. 

Baca juga:
Penjelasan BMKG soal Hujan Es di Sebagian Wilayah Sidoarjo

Cuaca ekstrem ini dapat berdampak bencana hidrometeorologi seperti hujan es, angin kencang, puting beliung, banjir hingga tanag longsor.

BMKG menyebut, potensi cuaca ekstrem itu berpotensi terjadi di 38 kabupaten/kota termasuk Surabaya Raya yakni Surabaya, Sidoarjo dan Gresik. Masyarakat diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan.