jatimnow.com - Curah hujan tinggi mengakibatkan banyak cabai membusuk. Akibatnya, harga melambung. Namun di Sumenep harga cabai mulai terjadi penurunan.
Hal itu disampaikan oleh Rukmini, salah satu pedagang di Pasar Anom, Sumenep. Ia mengatakan, mulai senin harga cabai di pasar tersebut menurun menjadi Rp 100 ribu perkilogram.
"Alhamdulillah, harganya mulai turun. Sekarang per kilogram Rp 100 ribu," ujarnya, Senin (13/1/2025).
Ia mengatakan, meski harga masih di kisaran Rp 100 ribu, namun angka tersebut tergolong lebih rendah. Sebab, sebelumnya harga cabai mencapai Rp125 ribu per kilogram.
"Minggu lalu masih Rp125 per kilogram. Masih mahal,"imbuhnya.
Baca juga:
Harga Cabai di Ponorogo juga Melonjak Rp100 Ribu, Efek Cuaca?
Ia mengatakan, harga cabai saat ini meski turun namun masih mahal. Sebab, biasanya harga cabaim hanya berkisar Rp30 ribu hingga Rp40 ribu per kilogram.
"Kalau pas normal ya Rp30 ribu- Rp40 ribu saja. Kalau sekarang masih ratusan,"ungkapnya.
Baca juga:
Harga Cabai Rawit di Kediri Tembus Rp110 Ribu per Kilogram
Sementara itu, untuk harga daging sapi masih stabil Rp125 ribu per kilogram. Sedangkan untuk daging ayam potong masih di harga Rp38 ribu per kilogram, sedangkan daging ayam kampung Rp90 ribu per kilogram.
"Kalau harga bawang merah masih Rp40 ribu per kilogram, kalau bawang putih Rp38 ribu per kilogram," pungkasnya.
URL : https://jatimnow.com/baca-74671-segini-harga-cabai-di-sumenep-saat-ini-turun-dari-rp125-ribu-per-kg