jatimnow.com - Setyo Wahono dan Nurul Azizah resmi mempin Bojonegoro. Keduanya dilantik Presiden RI Prabowo Subianto di Istana Negara Jakarta, Kamis (20/2/2025).
Ditemui terpisah, Wahono meminta restu kepada warga Bumi Angling Dharma untuk mengabdi dan mendedikasikan diri untuk Bojonegoro. Ia juga menitip pesan untuk warga Bojonegoro.
"Kami berharap dukungan, kolaborasi dan sinergi dari semua elemen masyarakat untuk bersama-sama membangun Bojonegoro lebih makmur, sejahtera dan membanggakan," kata Wahono.
Setyo Wahono dan Nurul Azizah usai dilantik, dijadwalkan langsung merealisasikan program prioritasnya dalam 100 hari kerja pertamanya.
Ada delapan program program prioritas Bupati Bojonegoro yang direalisasikan dalam satu tahun pertama kerjanya.
Yakni sistem pemerintahan berbasis elektronil (SPBE) dan Digitalisasi, revitalisasi BUMD dan regulasi prioritas, ketersediaan air, kesejahteraan petani, pendidikan unggul, kesehatan masyarakat, lingkungan berkelanjutan, dan pengentasan kemisikinan.
Baca juga:
100 Hari Kerja Bupati-Wabup Bojonegoro Terpilih, Fokus Pendidikan dan Kesehatan
Sementara Presiden RI Prabowo Subianto dalam amanatnya usai melantik mengatakan pelantikan 961 kepala daerah ini adalah sejarah baru bagi bangsa Indonesia.
961 kepala daerah yang dilantik terdiri dari 33 gubernur dan 33 wakil gubernur, 363 bupati, 362 wakil bupati, 85 wali kota, dan 85 wakil wali kota.
"Ini menandakan betapa besar bangsa indonesia, demokrasi yang hidup dan dinamis. Meskipun berda-beda partai, agama, suku, tapi memiliki tugas dan tujuan yang sama, membangun Indonesia," ucap Prabowo.
Baca juga:
Wahono - Nurul Resmi Ditetapkan Menang di Pilbup Bojonegoro, Raih 89,34% Suara
Prabowo berpesan kepada kepala daerah yang dilantik untuk memberikan pelayanan dan pengabdian kepada masyarakat secara maksimal.
"Atas nama bangsa dan negara, saya mengingatkan, sudara dipilih sebagai abdi dan pelayanan rakyat. Jadi harus menjaga kepentingan rakyat, dan berjuang untuk kehidupan rakyat yang lebih baik," pesannya.
Usai dilantik Presiden Prabowo, kepala daerah akan mengikuti retret selama sepekan mulai 21 hingga 28 Februari 2025 di Magelang.