Pixel Code jatimnow.com

Polisi Ungkap Kronologis Kapal Meledak di Lamongan, Ada 4 Kali Ledakan

Editor : Yanuar D   Reporter : Adyad Ammy Iffansah
Kapolres Lamongan, AKBP Bobby saat memberikan keterangan perihal kapal meledak. (Foto: Adyad Ammy Iffansah/jatimnow.com)
Kapolres Lamongan, AKBP Bobby saat memberikan keterangan perihal kapal meledak. (Foto: Adyad Ammy Iffansah/jatimnow.com)

jatimnow.com - Kapolres Lamongan, AKBP Bobby A. Condropuro mengungkap kronologi awal insiden kapal meledak di Perairan Lamongan, pada Rabu (13/3/2025).

Disebutkan bahwa Kapal Tanker MT Ronggolawe bermuatan BBM tersebut hendak bersandar di Pelabuhan Shorebase Lamongan. 

Saat ditarik Kapal Tugboad Roselyne 08 menepi, kapal tiba-tiba mengalami gangguan dan meledak sehingga terjadilah kebakaran.

"Diketahui ada Kapal Tanker Ronggolawe yang siap untuk bersandar namun tiba-tiba mesinnya meledak kurang lebih 4 kali yang mengakibatkan kebakaran kemudian menyambar ke Kapal Tugboard Roselune didekatnya," ungkapnya.

Kapolres menegaskan bahwa dari beberapa video dan hasil penyelidikan, memperlihatkan kapal tongkang bermuatan batu bara namun yang terbakar bermuatan BBM.

Baca juga:
Pencarian Korban Kapal Meledak di Lamongan Nihil, Basarnas Hentikan Sementara

"Video yang kami terima memang ada kapal mengangkut batu bara tapi yang diangkut (terbakar) adalah mengangkut BBM," tambahnya.

Dari hasil pendalaman, Kapolres Lamongan menyebut penyebab kebakaran adalah korsleting listrik.

Baca juga:
Update Kapal Meledak di Perairan Lamongan: 15 Orang Terluka, 3 Tewas dan 1 Hilang

"Dugaan kebakaran korsleting listrik mesin kapal Tanker Ronggolawe," bebernya.

Untuk korban, sejauh ini total terdapat 19 korban dalam insiden ini, yakni 12 luka ringan, tiga luka berat di rawat di rumah sakit, tiga meninggal, dan satu belum ditemukan.