jatimnow.com - Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disbudparpora) Ponorogo siap menggelar berbagai event seru di dua destinasi wisata andalan Bumi Reog, yakni Telaga Ngebel dan Taman Wisata Ngembag.
Rangkaian acara ini diselenggarakan untuk menyambut pemudik yang datang pada Lebaran 2025. Pemudik yang berkunjung tidak hanya dapat berkumpul dengan keluarga, tetapi juga menikmati berbagai acara yang digelar di lokasi-lokasi wisata ini.
Kepala Disbudparpora Ponorogo, Judha Slamet Sarwo Edi, menyampaikan bahwa acara-acara yang diselenggarakan bertujuan untuk mendongkrak jumlah wisatawan ke Ponorogo.
“Pemudik yang datang ke Ponorogo biasanya sudah lama tidak menikmati suasana Telaga Ngebel, mungkin sambil menikmati durian atau nangka goreng,” ujarnya dengan senyum, pada Selasa (25/3/2025).
Judha menjelaskan bahwa di Telaga Ngebel, event akan digelar selama dua hari, mulai Sabtu (5/4/2025) hingga Minggu (6/4/2025). Berbagai penampilan menarik seperti kesenian, pentas musik, seni tradisi reog, musik pop, hingga dangdut akan menghibur pengunjung di mini stage yang disiapkan di kawasan Telaga Ngebel.
Baca juga:
Dishub Ponorogo Terapkan Pembatasan Angkutan Barang Selama Lebaran 2025
Sementara itu, di Taman Wisata Ngembag, pengunjung juga dapat menikmati berbagai hiburan, termasuk musik dan jaran tek. Sebagai highlight, ada Festival Ketupat yang digelar pada Sabtu (5/4/2025) sekitar pukul 09.00 WIB, dengan menyediakan 1.000 porsi ketupat gratis bagi pengunjung.
“Ini adalah tradisi yang harus dilestarikan, sekaligus menjadi inovasi kami untuk menarik lebih banyak pengunjung ke Ngembag,” kata Judha.
Baca juga:
Melihat Kesiapan KAI Daop 9 Jember Hadapi Mudik Lebaran 2025
Selain hiburan musik, di Telaga Ngebel juga akan ada pertunjukan air terjun menari atau water fountain yang menyala penuh, menambah keseruan suasana liburan.
Untuk tiket masuk, harga tetap terjangkau, yaitu Rp 15.000 per orang untuk Telaga Ngebel dan Rp 7.000 untuk Taman Wisata Ngembag.