Pixel Code jatimnow.com

HUT RI ke-80, Bank Mandiri Taspen Gaungkan Semangat Kebangsaan & Peduli Lansia

Editor : Ni'am Kurniawan   Reporter : Ali Masduki
Semarak 17 Agustus Bank Mandiri Taspen bersama KMI Komunitas Mantap  Indonesia di kota Surabaya. (Foto/JatimNow.com).
Semarak 17 Agustus Bank Mandiri Taspen bersama KMI Komunitas Mantap Indonesia di kota Surabaya. (Foto/JatimNow.com).

jatimnow.com – Bank Mandiri Taspen (Bank Mantap) menggelar serangkaian kegiatan sosial dan perayaan internal yang meriah di berbagai kota di Indonesia, dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia. Aksi ini memadukan kepedulian terhadap lansia dengan semangat kebangsaan, sejalan dengan tema nasional "Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju."


Perayaan internal digelar serentak di kantor-kantor Bank Mantap di Medan, Bandung, Surabaya, Makassar, Magelang, Bali, dan Jakarta. Para pegawai mengenakan pakaian adat Nusantara, mengikuti lomba tradisional, pertunjukan seni, dan menikmati penampilan musik, serta pembagian doorprize.

"Rangkaian acara ini adalah wujud komitmen berkelanjutan Bank Mandiri Taspen untuk memberikan nilai tambah bagi masyarakat, mempererat hubungan dengan nasabah, dan memperkuat soliditas internal," ujar Maswar Purnama, Plt. Direktur Utama Bank Mandiri Taspen, dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (16/8/2025).

"Kami berharap semangat, kesehatan, dan optimisme terus menyertai seluruh insan Bank Mantap dan para penerima manfaat," sambungnya.

Lebih dari sekadar seremoni, perayaan ini menjadi momentum untuk merefleksikan makna kemerdekaan. "Kemerdekaan bukan hanya tentang mengenang masa lalu, tetapi juga tentang melanjutkan perjuangan melalui karya nyata, pelayanan terbaik, dan kontribusi positif bagi bangsa," tambah Maswar.

Selain perayaan internal, Bank Mandiri Taspen juga menggelar program "Aksi Peduli Lansia" di Yogyakarta, Jakarta, dan Palembang, bekerja sama dengan panti werdha setempat. Kegiatan ini meliputi menyanyi lagu-lagu perjuangan bersama para lansia, makan bersama, dan pemberian donasi tunai.

Sekretaris Perusahaan Bank Mandiri Taspen, Errinto Pardede, menjelaskan, melalui Aksi Peduli Lansia, pihaknya ingin menyampaikan apresiasi kepada para senior citizen atas teladan dan pengalaman berharga yang telah mereka berikan.

Baca juga:
Bank Mandiri Taspen Permudah Lansia Miliki Mobil Impian dengan DP 0 Persen

"Sementara itu, perayaan di lingkungan kerja bertujuan menanamkan kembali semangat kemerdekaan dalam setiap langkah kerja," terangnya.

Kegiatan Aksi Peduli Lansia telah dilaksanakan pada 13 Agustus 2025 di Balai Pelayanan Sosial Tresna Werdha Abiyoso, Yogyakarta. Kemudian 14 Agustus 2025 di Sasana Tresna Werdha Karya Kasih, Jakarta, Selanjutnya 15 Agustus 2025 di Panti Lanjut Usia Harapan Kita, Palembang

Total penerima manfaat dari ketiga lokasi tersebut mencapai 310 orang, terdiri dari penghuni panti dan pengurus/pengawas panti.

Bank Mandiri Taspen meyakini bahwa kombinasi semangat kemerdekaan dan kepedulian sosial akan membawa Indonesia menuju masa depan yang lebih maju dan sejahtera.

Baca juga:
Migrasi NCBS Beres! Bank Mandiri Taspen Siap Gebrak Layanan Digital

"Semoga seluruh kegiatan ini membawa semangat, keceriaan, dan inspirasi bagi kita semua," pungkas Errinto.

Pemkab Jember Sabet Dua Penghargaan Tingkat Provinsi dan Nasional
Pemerintahan

Pemkab Jember Sabet Dua Penghargaan Tingkat Provinsi dan Nasional

Penghargaan tingkat provinsi berupa INOTEK Award 2025 yang diselenggarakan Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Jawa Timur dan anugerah kategori Cita Daerah Sehat dan Sejahtera, sebagai bentuk pengakuan atas keberhasilan memperkuat layanan kesehatan.