Pixel Code jatimnow.com

FFS League 2025 Pacu Semangat Atlet Muda Basket di Jawa Timur

Editor : Ali Masduki   Reporter : Ali Masduki
Kompetisi bola basket antar klub usia muda, Familia First State League (FFS) 2025, di Gelanggang Olah Raga (GOR) Universitas Negeri Surabaya. (Foto/jatimnow.com)
Kompetisi bola basket antar klub usia muda, Familia First State League (FFS) 2025, di Gelanggang Olah Raga (GOR) Universitas Negeri Surabaya. (Foto/jatimnow.com)

jatimnow.com – Gelanggang Olah Raga (GOR) Universitas Negeri Surabaya kembali menjadi saksi bergulirnya kompetisi bola basket antar klub usia muda, Familia First State League (FFS) 2025.

Kompetisi yang berlangsung mulai 18 Oktober hingga 23 November ini diikuti oleh 28 klub basket dengan total 62 tim dari berbagai daerah di Jawa Timur, bahkan ada peserta dari Jawa Tengah.

"Ini merupakan tahun ketiga Familia menyelenggarakan kompetisi bola basket antar klub. Antusiasme selalu ramai, dan tahun ini ada 791 atlet yang berkompetisi," ujar Herry Wijaya, Founder dan Owner Familia Basketball Academy Surabaya.

Herry menambahkan bahwa pengelolaan kompetisi dimudahkan dengan sistem database yang terstruktur di website Basketyuk id, yang dikelola oleh Fransiskus Oentoro dari Positive Impact Management.

"Semua informasi terkait pertandingan dapat dilihat secara lengkap dan detail di website tersebut," katanya.

FFS League 2025 menjadi wadah penting bagi klub-klub basket untuk mengembangkan potensi pemain, khususnya di Surabaya dan Jawa Timur.

Baca juga:
Kobe Bryant Meninggal dalam Kecelakaan Helikopter

Ketua DPD Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PERBASI) Jawa Timur, Grace Evi Ekawati, menyatakan dukungan penuh terhadap kompetisi ini.

"Pentingnya menjaga ekosistem basket di Jawa Timur dengan kompetisi yang terstruktur. Klub dapat melakukan evaluasi dan pembinaan dengan lebih terarah," ujar Grace Evi Ekawati.

"Kami berharap ajang ini melahirkan lebih banyak atlet potensial yang siap bersaing di level nasional, bahkan mungkin di internasional," lanjutnya.

Pembukaan FFS League 2025 juga dihadiri oleh Cliffton Wijaya, atlet tim nasional Indonesia yang meraih emas pada Asian School Game di Vietnam 2024 lalu. Cliffton menyampaikan apresiasinya terhadap perkembangan basket di Jawa Timur.

"Saya sangat menghargai adanya event seperti Familia First State League. Kompetisi ini bukan hanya soal juara, tapi tentang membentuk karakter, disiplin, dan semangat kompetitif sejak usia muda," kata Cliffton.

Augie Fatinus, yang dikenal di dunia entertainment sport, juga turut memeriahkan kompetisi dengan bergabung ke tim Familia Legends. Kehadirannya menambah semangat bagi komunitas basket lokal dan menginspirasi atlet muda untuk berprestasi.

Sekolah Dian Harapan juga memberikan dukungan dengan memberikan peluang beasiswa pendidikan bagi pemain basket berpotensi. Ini membuktikan bahwa prestasi di lapangan dapat berjalan seiring dengan pendidikan akademik.

FFS League 2025 diselenggarakan oleh Familia Foundation dan First State Futures, serta dikelola oleh Positive Impact Management bekerja sama dengan Basketyuk id. Sinergi ini menjadi kunci keberlanjutan liga dalam mendukung pembinaan basket sejak usia dini.

Kompetisi ini juga didukung oleh berbagai mitra dan sponsor, di antaranya Lippo Plaza Sidoarjo, City of Tomorrow, Sekolah Dian Harapan, Siloam Hospital, dan lainnya. Dukungan ini diharapkan dapat mendorong kemajuan olahraga basket di Indonesia.