jatimnow.com - Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya mengambil inisiatif untuk menjadi fasilitator bagi perguruan tinggi swasta (PTS) di Jawa Timur dalam menghadapi dinamika dunia pendidikan tinggi yang semakin kompetitif.
Hal itu diwujudkan melalui forum Sarasehan bertajuk “Transformasi Badan Penyelenggara dan PTS Menuju PTS Unggul Berkelas Dunia” yang akan digelar pada 18 November 2025.
Acara yang akan berlangsung di Ruang R. Soeparman Hadipranoto, Gedung Grha Wiyata Untag Surabaya, ini diharapkan menjadi wadah bagi para penggerak PTS untuk berbagi pengalaman, bertukar gagasan, dan menyusun langkah bersama dalam menghadapi tantangan pendidikan tinggi.
Ketua Yayasan Perguruan 17 Agustus 1945 (YPTA) Surabaya, J. Subekti, S.H., M.M., menjelaskan bahwa forum ini lahir dari semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap dinamika yang tengah dihadapi PTS.
“Momen ini sekaligus jadi wadah hearing antara PTS dengan pemerintah. Agar suara PTS lebih didengarkan,” ujar Subekti, Jumat (14/11/2025).
Untuk memberikan wawasan yang komprehensif, sarasehan ini akan menghadirkan tiga tokoh penting di dunia pendidikan tinggi nasional, yaitu Prof. Dr. Khairul Munadi, S.T., M.Eng. selaku Dirjen Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi, Prof. Dr. Dyah Sawitri, S.E., M.M., Kepala LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur, serta Prof. Thomas Suyatno, Ketua Umum ABPPTSI."
Baca juga:
Sertifikat Ganda JK, Pakar Untag: BPN Langgar Asas Kepastian Hukum!
Para tokoh ini akan memberikan pandangan dan arahan terkait kebijakan pemerintah, tantangan yang dihadapi PTS, serta solusi untuk meningkatkan mutu pendidikan tinggi.
Subekti menambahkan, beberapa kebijakan pemerintah seperti penerapan PTN-BH dan rencana hadirnya perguruan tinggi asing di Indonesia menjadi tantangan tersendiri bagi PTS.
Untag Surabaya, sebagai kampus yang telah mencapai akreditasi unggul, merasa terpanggil untuk membantu PTS lain agar dapat tumbuh bersama.
Baca juga:
Untag Surabaya Unggul dalam Riset dan Pengabdian Masyarakat 2025
“Apalah artinya kami ini bisa kaya, tapi kalau teman-teman kami tidak bisa hidup. Karena bagi kami, kemajuan pendidikan tinggi hanya berarti jika semua bisa tumbuh bersama,” tutur Subekti.
Melalui sarasehan ini, Untag Surabaya ingin menegaskan bahwa kolaborasi adalah kunci untuk menghadapi tantangan masa depan. Dengan membangun jejaring yang saling mendukung, PTS di Jawa Timur dapat melangkah bersama menuju pendidikan tinggi Indonesia yang berkelas dunia.
URL : https://jatimnow.com/baca-80484-untag-surabaya-fasilitasi-pts-jatim-bahas-solusi-dinamika-kampus