Pixel Code jatimnow.com

Tiket Kapal PELNI Diskon 20 Persen Semua Rute

Editor : Ali Masduki   Reporter : Ali Masduki
Kapal penumpang milik PT PELNI sedang berlayar. (Foto: Dok Pelni for JatimNow.com)
Kapal penumpang milik PT PELNI sedang berlayar. (Foto: Dok Pelni for JatimNow.com)

jatimnow.com - Pemerintah melalui Kementerian Perhubungan (Kemenhub) secara resmi meluncurkan program stimulus ekonomi berupa potongan harga tiket kapal PT Pelayaran Nasional Indonesia (PELNI) untuk menyambut liburan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru 2025/2026). Program ini menawarkan diskon 20% dari tarif dasar untuk tiket kapal penumpang kelas ekonomi di seluruh rute dan channel penjualan.

Penjualan tiket dengan potongan harga ini dimulai tepat pukul 12.00 WIB, Jumat (21/11), berlaku untuk periode keberangkatan mulai 17 Desember 2025 hingga 10 Januari 2026.

Sekretaris Perusahaan PELNI, Evan Eryanto, menegaskan bahwa program ini merupakan penugasan khusus dari Pemerintah untuk menstimulasi mobilitas masyarakat di masa liburan akhir tahun.

“Penjualan tiket dengan diskon akan dimulai hari ini, berlaku untuk seluruh tujuan atau pelabuhan yang disinggahi kapal penumpang menggunakan kelas ekonomi,” ujar Evan di Jakarta, Jumat (21/11/2025).

Berdasarkan perhitungan, diskon yang diberikan Pemerintah mencapai 20 persen dari tarif dasar tiket. Evan menjelaskan bahwa tarif dasar adalah harga tiket sebelum ditambahkan komponen biaya asuransi dan Pas Pelabuhan.

“Jika sudah ditambahkan asuransi dan Pas Pelabuhan, rata-rata potongan diskonnya setara 16–18 persen. Ini hanya berlaku untuk tiket kapal penumpang kelas ekonomi yang bisa diperoleh di seluruh channel penjualan tiket kapal PELNI,” jelas Evan.

Program stimulus ini menargetkan 405.881 penumpang selama periode Nataru, sesuai anggaran yang telah disediakan Pemerintah. Kuota ini berlaku secara nasional dan akan menjadi penentu berakhirnya program.

“Jika minat masyarakat tinggi, bukan tidak mungkin sebelum periode perjalanan 10 Januari 2026, tiket diskon sudah habis terjual, apalagi saluran penjualan digital tiket PELNI sudah sangat mudah dijangkau, baik melalui aplikasi PELNI Mobile maupun aplikasi perbankan Himbara,” tambah Evan.

Sebagai contoh, Evan mencontohkan rute Semarang–Karimun Jawa. Tarif normalnya Rp 134.500, namun setelah diskon 20% dari tarif dasar dan penambahan komponen lain, tarifnya menjadi Rp 114.300.

Baca juga:
Tol Laut Pelni 2026 Mulai Berlayar, Targetkan Pangkas Harga hingga 40 Persen

Kesiapan layanan dan armada juga menjadi fokus utama dalam implementasi program diskon ini. Roni Abdullah, Kepala Cabang PT PELNI Surabaya, menyatakan kesiapan penuh untuk mendukung pelaksanaan program di wilayah operasional Pelabuhan Tanjung Perak.

“Kami menyambut baik kebijakan pemberian diskon ini, terutama bagi masyarakat yang akan melakukan perjalanan melalui Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya. Potongan tarif ini diharapkan dapat mendorong minat masyarakat untuk bepergian,” ujar Roni, Selasa (21/11/2025).

Ia memastikan bahwa PT PELNI Cabang Surabaya telah mempersiapkan armada dan layanan pendukung guna menjamin keamanan, kelancaran, dan kenyamanan penumpang. Koordinasi intensif dengan otoritas pelabuhan juga terus diperkuat, termasuk penyesuaian kapasitas penumpang sesuai ketentuan.

“Kami memastikan seluruh layanan di Pelabuhan Tanjung Perak siap menghadapi peningkatan penumpang selama periode Nataru 2025. Mulai dari kesiapan fasilitas terminal, proses pelayanan tiket, hingga peningkatan kualitas pelayanan di atas kapal,” lanjut Roni.

Baca juga:
Hujan Berpotensi Guyur Banyak Wilayah Jatim, Waspada saat Berlibur

Untuk wilayah Timur Indonesia, Pelabuhan Tanjung Perak melayani rute strategis menuju Maluku, Papua, dan Nusa Tenggara dengan kapal-kapal besar seperti KM Labobar, KM Ciremai, KM Nggapulu, KM Awu, dan belasan kapal penumpang lainnya.

Cara Mendapatkan Tiket Diskon

Diskon ini berlaku di seluruh channel pembelian tiket PELNI, mencakup aplikasi PELNI Mobile, website resmi PELNI, contact center 162, loket cabang, hingga melalui fitur digital di aplikasi perbankan (seperti Lifestyle BCA Mobile, Sukha by Livin Mandiri, BRImo) dan jaringan ritel modern seperti Indomaret dan Alfamart.

Untuk pembayaran, PELNI juga telah menjalin kerja sama dengan berbagai bank, antara lain Bank BTN, BRIVA, BNI Virtual Account, Permata Bank, dan Mandiri Virtual Account, memudahkan masyarakat dalam melakukan transaksi.