Pixel Code jatimnow.com

Tangkal Serangan Siber, Diskominfo Trenggalek Gandeng White Hacker

Editor : Bramanta  
Foto: Ilustrasi hacker. (Ilustrasi/jatimnow.com)
Foto: Ilustrasi hacker. (Ilustrasi/jatimnow.com)

jatimnow.com-Sebagai upaya menangkal serangan digital, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Trenggalek menjalin kerjasama dengan white hacker. Targetnya tahun 2026, Trenggalek zero cyber attack.

Kabid Aplikasi Informatika Diskominfo Trenggalek, Iwan Kukuh Ariffianto mengatakan, selama ini cyber attack menyasar website resmi yang dikelola Pemkab Trenggalek. Namun serangan tersebut sudah mulai berkurang dari tahun ke tahun.

"Serangan cyber sudah berkurang di Trenggalek. Mungkin juga disebabkan banyak pelaku judi online yang sudah tertangkap," ujarnya, Jumat (19/12/2025).

Sebagai upaya menangkal serangan tersebut, Diskominfo Trenggalek telah menjalin kerjasama kontrak dengan white hacker. Mereka bertugas untuk memantau keamanan digital Pemkab Trenggalek.

"Dengan adanya white hacker, ketika ada serangan digital bisa langsung dideteksi dan segera diatasi," terangnya.

Pada tahun 2025, cyber attack di Pemkab Trenggalek mengalami penurunan drastis. Tercatat hanya dua cyber attack yang menyasar website puskesmas di Pemkab Trenggalek.

Baca juga:
Ratusan CJH Trenggalek Belum Lolos Istitha'ah

"Mereka meretas website dua puskesmas, merubah informasi kesehatan menjadi jual beli alat kontrasepsi," ucapnya.

Sedangkan pada tahun 2024, tercatat ada 11 cyber attack terhadap website Pemkab Trenggalek. Website yang diretas diubah menjadi promosi judi online.

"Kami juga pernah mendapatkan serangan digital pada data Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD). Bahkan hacker yang meretas meminta tebusan agar data bisa diakses kembali," paparnya.

Baca juga:
Tren Penyakit Gagal Ginjal Naik di Trenggalek, Pasien Termuda Usia 15 Tahun

Di Trenggalek seluruh website instansi disimpan di Diskominfo Trenggalek. Namun untuk admin website, dikelola oleh dinas masing-masing.

"Tapi ketika ada serangan digital di instansi tertentu, kami akan berusaha membantu menanganinya," pungkasnya.