Pixel Codejatimnow.com

SMK Penerbangan Lanud Iswahjudi Borong Juara di Fesa

 Reporter : Erwin Yohanes Mita Kusuma
SMK Penerbangan Lanud Iswahjudi borong hadiah di Fesa (Istimewa)
SMK Penerbangan Lanud Iswahjudi borong hadiah di Fesa (Istimewa)

jatimnow.com - SMK Penerbangan Lanud Iswahjudi memborong juara pada Festival Edukasi Sekolah Angkasa (Fesa) 2018 se Indonesia.

Baca juga:
Jenazah Pilot T50i Golden Eagle Lettu Pnb Allan Safitra Diterbangkan ke Jakarta

Lomba tersebut digelar di PMPP (Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian) Sentul Bogor Jawa Barat oleh Yayasan Ardhya Garini (Yasarini).

Dalam lomba yang berlangsung tanggal 16-19 November 2018, SMK Penerbangan Lanud Iswahjudi mengirim 17 orang siswa. Dari 17 siswa itu, 3 diantaranya menyabet juara 1-3 matematika tingkat SMK.

Salah satu peserta yang meraih juara, Oki Asri Febrianti mengatakan, tidak menyangka bisa meraih juara. "Tidak menyangka bisa meraih juara 1," kata siswa kelas XI ini.

Apalagi, lanjut ia, saingannya se Indonesia, sesama SMK dibawah yayasan Lanud. Itu dirasa berat oleh dirinya.

"Saya awalnya deg-degan. Belajarnya pas-pasan. Harus bersaing dengan mereka yang dari kota besar. Juga harus bersaing dengan teman sekolah sendiri," ujarnya.

Ia mengaku, yang diingat oleh dirinya adalah pesan dari guru di SMK Penerbangan Lanud Iswahjudi yakni percaya diri. Sehingga tahapan demi tahapan harus dilalui.

"Paling plong babak tiga besar. Saingannya teman sendiri. Jadi pasrah saja. Yang jelas yang jadi juara tetap dari Lanud," ujarnya.

Sementara Ketua Yasarini Pengurus Cabang Lanud Iswahjudi Ny. Yanti Ikoputra menjelaskan, keberhasilan ini berkat semua pihak.

"Keberhasilan yang diraih siswa-siswa SMK Penerbangan Angkasa Lanud Iswahjudi menyabet semua juara tingkat SMK tidak terlepas dari upaya dari seluruh komponen sekolah termasuk Kepsek, guru dan staf,” jelasnya.

Ia menjelaskan, untuk Oki Asri Febrianti, Soni Bagus Setiawan dan Muniv Prabowo, ketiganya merupakan siswa berprestasi di SMK Penerbangan Angkasa Lanud Iswahjudi.

"Siswanya berprestasi semua itu memang. Tidak hanya lomba ini tapi lomba lain," ujarnya.

Di sisi lain, prestasi tidak hanya diukir oleh siswa SMK Penerbangan Lanud Iswahjudi, namun juga kepala sekolahnya,  Letkol Tek Dadang Hendrayana, S.T.,M.Si.

"Kepseknya juga dapat juara loh mbak. Sebagai kepala sekolah terbaik. Ini kerjasama semuanya," pungkasnya.

Baca juga:
Jatuh di Blora, Pesawat T50i Golden Eagle Diawaki Perwira Lulusan AAU 2015