Pixel Codejatimnow.com

Warga Surabaya Kini Bisa Tanam Pohon Tabebuya Sendiri

Pohon Tabebuya yang mempercantik kota Surabaya
Pohon Tabebuya yang mempercantik kota Surabaya

jatimnow.com - Kota Surabaya yang dipercantik dengan pohon jenis Tabebuya, kini warganya dapat menanam sendiri. Bunganya yang banyak disebutkan mirip dengan bunga Sakura ini memiliki empat jenis atau empat warna yakni pink, kuning, putih dan ungu.

Kepala Bidang Ruang Terbuka Hijau dan PJU DKRTH, Hendri Setianto mengatakan, bunga jenis Tabebuya hingga kini terdapat sekitar 2500 lebih se Surabaya.

"Bagi warga Surabaya yang ingin memiliki pohon Tabebuya tersebut, bisa mengajukan surat ke DKRTH. Namun yang bisa mengajukan hanyalah RT/RW atau sekolah," ujar Hendri ketika dihubungi jatimnow.com, Rabu (28/11/2018).

Menurutnya, pemberian pohon ini dimaksudkan untuk dapat menambah kecantikan kota Pahlawan. Namun sayangnya, pohon Tabebuya tidak bisa diserahkan kepada perseorangan.

"Kalau perseorangan kami tidak bisa. Kami tidak bisa menjual begitu atau memberikan. Jadi harus melalui RT/RW. Kalau ada yang ingin punya secara perseorangan bisa beli di Malang," ujarnya.

Ia meneruskan, pihak DKRTH sendiri tengah melakukan pembibitan terhadap tanaman Tabebuya ini. Total ada sekitar 500 bibit Tabebuya yang dibudidayakan di Kebun Bibit Wonorejo Jalan Kendalsari Blok RK No 70 Surabaya.

"Kita juga bibitkan tapi masih kecil-kecil. Bibitannya di Kebun Bibit Wonorejo. Belum kita tanam karena kalau ditanam kan minimal diameternya 8 cm supaya kalau ditanam cepat kelihatan," ungkapnya.

Baca juga:
Tak Kapok 2 Kali Dibui, Pria di Surabaya Kembali Kepergok Curi Kotak Amal

Hendri menjelaskan, perawatan untuk pohon ini tidaklah sulit. Hanya perlu disiram dan diberi pupuk secara rutin seperti tanaman biasa lainnya.

"Karena ini memang tanaman tropis dari Amazon sana, jadi perawatannya mudah. Tapi bunganya tersebut biasa mekar pada saat-saat tertentu saja yaitu sekitar bulan Oktober hingga November," terusnya.

Tak hanya itu, pohon Tabebuya menjadi rekomendasi bagi pecinta bunga-bunga yang cantik. Tabebuya juga merupakan penyerap gas karbon yang baik.

"Selain itu memang pohonnya kuat, perakarannya kuat, daunnya lebat, bisa menarik burung-burung. Bunganya bagus, cantik," lanjutnya.

Baca juga:
Penderita Hipertensi dan Diabetes di Surabaya Meningkat usai Lebaran

Pohon Tabebuya sendiri di Surabaya paling cantik di sisi barat Frontage Ahmad Yani hingga Diponegoro. Karena bunganya berwarna pink jadi seperti bunga sakura. Selain di situ, warga juga bisa menyaksikan bunga Tabebuya ada juga di Mayjend Sungkono dan Kertajaya.