Pixel Codejatimnow.com

Pemkab Ponorogo Berangkatkan Umrah 176 Marbot dan Kiai

Editor : Arif Ardianto  Reporter : Mita Kusuma
Acara pelepasan pemberangkatan umrah marbot dan kiai di Ponorogo
Acara pelepasan pemberangkatan umrah marbot dan kiai di Ponorogo

jatimnow.com - Pemerintah kabupaten Ponorogo segera merealisasikan pemberangkatan umrah ratusan Marbot (pengurus masjid) dan kiai. Data terbaru, jumlah peserta yang diberangkatkan bertambah. Dari 171 marbot masjid dan kyai diberangkatkan, saat ini ada 176 orang.

Penambahan itu menyusul dengan dana yang dianggarkan oleh Pemkab Ponorogo pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2018 berlebih jika hanya memberangkatkan 171 orang. Sehingga ditambah 5 orang lagi untuk memenuhi kuota.

"Kan kemarin kami anggaran tiap orang Rp 26 juta. Ternyata biayanya hanya Rp 22 juta. Jadi masih ada sisa. Ya kita tambahi lah kuotanya. Totalnya 176," ujar Bupati Ponorogo, kepada jatimnow.com, Jumat (7/12/2018).

Pemilihan 5 orang tambahan tersebut melaluhi pilihan oleh pansel, sesuai dengan syarat yang ditentukan.

"176 itu terdiri dari, 102 marbot masjid dan 74 kyai. Dengan usia tertua 86 tahun dan termuda 48 tahun," terangnya.

Sementara, Ipong menyebutkan, seharusnya memang pemberangkatkan dilakukan pada November. Tapi, karena membludaknya pendaftaran. Sehingga tim panitia pelaksana (pansel) harus melakukan penilaian yang cukup ketat.

"Banyak yang daftar. Kita juga harus melakukan seleksi yang cukup ketat," bebernya.

Baca juga:
Gagal Berangkatkan Umroh, Dirut Travel PT Arofah Mina jadi Tersangka



Selain itu, lanjutnya, ada beberapa peserta berkasnya yang tidak lengkap. Namun menurutnya, imigrasi sudah cukup membantu. Sehingga berkas sudah selesai.

Beberapa diantaranya ada yang belum melengkapi data. tercatat 10 orang belum menyerahkan foto.

"Tapi jumat ini sudah selesai. Makanya tanggal 10 Desember nanti kami berangkatkan," bebernya.

Bupati Ipong berharap program ini dapat menambah keberkahan di kabupaten ponorogo.

"Sehingga ridho masyarakat makin makmur dan sejahtera," terangnya.

Selain itu, lanjut Ipong, program ini untuk untuk memotivasi semua orang. Ia menyebutkan jika kita ikhlas dalam beribadah Allah membalasnya dengan tak terduga-duga.

Bupati Ipong Muchlisoni membuat program mengumrahkan 1000 marbot masjid dan kyai masjid tersebut bertujuan untuk mewujudkan visi pembangunan Ponorogo yang religius. Selain itu juga untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan masyarakat di Ponorogo.

Program ini merupakan wujud apresiasi terhadap para kyai dan merbot yang telah mengabdi bagi masyarakat dan agama, serta memotivasi masyarakat agar rajin beribadah di masjid dan musala

Pada tahun ini Pemkab Ponorogo menganggarkan dana sekitar Rp 4 miliar yang bersumber dari APBD untuk program ini. Rencananya tiap tahun akan diberangkatkan, hingga target 1000 marbot dan kyai sesuai program terpenuhi.

 



Baca juga:
478 CJH di Sumenep Tarik Dana Haji, Ini Penyebabnya