Pria di Ngawi Ditemukan Tewas Membusuk di Dalam Kamar

Minggu, 09 Jun 2019 12:18 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Korban dievakuasi ke rumah sakit

jatimnow.com - Kusmianto, (54) warga Desa Tambakromo, Kecamatan Geneng, Kabupaten Ngawi ditemukan tewas membusuk di rumahnya.

Kapolsek Geneng, AKP Munaji mengaku jasad pria ini ditemukan oleh Paniyem kakak korban yang mencium bau busuk dari dalam rumah.

"Kakak korban yaitu Paniyem mencium bau busuk dan berusaha mencarinya," katanya, Minggu (9/6/2019).

Baca juga: ASN di Ponorogo Ditemukan Tewas, 3 Hari Tak Keluar Rumah

Saat membuka kamar korban, Paniyem melihat adiknya telah meninggal dan tubuhnya telah membusuk serta mengeluarkan belatung.

"Diduga korban telah meninggal sejak 4 hari lalu. Korban diketahui tidak keluar dari kamar sebelum lebaran sampai ditemukan ini," ujarnya.

Keluarga yang diminta keterangan menyebutkan jika tidak ada yang curiga dengan tidak keluarnya korban dari dalam kamarnya.

Baca juga: Tukang Tambal Ban Bersarung di Mojokerto Ditemukan Tak Bernyawa

"Karena korban jarang keluar rumah jadi tidak ada yang curiga. Makanya dibiarkan saja. Malah ditemukan tewas itu," terusnya.

\

Dari hasil pemeriksaan, diketahui korban meninggal karena sakit karena di dalam kamar ditemukan dua obat.

"Korban meninggal dunia diduga karena sakit diabet dan gagal ginjal karena ada obat itu," tukasnya.

Baca juga: Kakek asal Jombang Ditemukan Meninggal dalam Kamar Kos di Krian Sidoarjo

 

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ponorogo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler