Pixel Code jatimnow.com

Ratusan Driver Ojek Online Gelar Aksi di Surabaya, Hindari Jalan ini

Editor : Narendra Bakrie   Reporter : Arry Saputra
Ratusan driver ojek online sudah berkumpul di Jalan Ngagel, Surabaya
Ratusan driver ojek online sudah berkumpul di Jalan Ngagel, Surabaya

jatimnow.com - Ratusan driver ojek online se Jawa Timur yang tergabung dalam Frontal (Front Driver Online Tolak Aplikator Nakal) sudah berkumpul di Kantor Gojek di Jalan Ngagel, Surabaya, Selasa (19/3/2019).

Kepolisian juga sudah terlihat di lokasi bertugas untuk melakukan pengamanan.

Kasatlantas Polrestabes Surabaya, AKBP Eva Guna Pandia mengatakan, anggotanya akan memberlakukan pengalihan arus lalu lintas.

Baca juga:  Bawa 7 Tuntutan, Ratusan Driver Ojek Online Gelar Aksi di Surabaya

"Terutama pengandara yang dari Jalan Bagong menuju Jalan Ngagel akan dialihkan ke Jalan Keputran dan Jalan Raya Gubeng," jelasnya.

Baca juga:
Ojek Online Kini Bisa Jemput Penumpang di Stasiun Jember

Pandia menjelaskan, pengalihan arus lalu lintas ini hanya berlaku satu arah saja. Sementara untuk yang dari Jembatan BAT ke Jalan Ngagel masih bisa dilalui.

"Kami mengimbau untuk sementara waktu bisa menghindari dulu jalan yang menjadi lokasi unjuk rasa dan mencari jalan alternatif lainnya," tegas Pandia.

Baca juga:
Pemkab Jember Fasilitasi Ojol dan Opal Dirikan Tenda Penjemputan di Stasiun

Pandia menambahkan, dirinya menerjukan 40 personel untuk melakukan pengamanan lalu lintas. Sementara dari pantauan di lokasi, ratusan driver ojek online berada di seberang dan depan Kantor Gojek untuk menunggu massa lainnya.

Kantor Gojek itu tampak tertutup, di gerbang atau pagar ada pemberitahuan bahwa pelayanan ataupun pendaftaran untuk go ride sementara ditutup.