Pixel Codejatimnow.com

Mayat Bayi di Kolong Tempat Tidur, Polisi: Ada Tanda Kekerasan

Editor : Arif Ardianto  Reporter : CF Glorian
Olah TKP di lokasi penemuan mayat bayi di Blitar
Olah TKP di lokasi penemuan mayat bayi di Blitar

jatimnow.com - Mayat bayi di kolong tempat tidur yang ditemukan di Jalan Palem, Rembang, Kota Blitar diduga kuat dibunuh. Ini setelah polisi menemukan ada tanda kekerasan yang ditemukan pada tubuh bayi yang diperkirakan berusia beberapa jam tersebut.

"Kami temukan ada tanda kekerasan di tubuh bayi tersebut. Sekarang sedang proses otopsi," ujar Kapolres Blitar Kota, AKBP Adewira Negara Siregar, Kamis (25/04/2019).

Informasi yang diterima, bayi tersebut sengaja dibunuh dengan cara menyumbat mulutnya dengan menggunakan kain. Selain itu ada dugaan jika bayi tersebut dicekik hingga meninggal.

Baca juga: Mayat Bayi di Kolong Tempat Tidur Gegerkan Warga Blitar

Baca juga:
Daftar Lokasi Penukaran Uang di Blitar dan Nganjuk, Simak Jadwalnya

Polisi masih belum bisa memintai keterangan ibu bayi Niken Nila Monica (33) yang masih mendapat perawatan medis karena kondisinya lemah pascamelahirkan.

"Kami juga memeriksa orang terdekat korban termasuk barang bukti. Ibu korban sudah kami amankan dan sedang dirawat di rumah sakit karena kondisinya juga masih lemah," jelasnya.

Baca juga:
Daftar Caleg Lolos DPRD Jatim dari Dapil 7, Hanya 2 Pendatang Baru

Bayi berusia beberapa jam tersebut ditemukan Rabu (24/04/2019) sore. Awalnya ada warga yang melihat Niken mengalami pendarahan dan mengeluarkan air ketuban.

Warga lalu melarikannya ke rumah sakit. Saat diperiksa oleh dokter kandungan, bayi dalam perut Niken sudah tidak ada. Atas permintaan dokter, warga lalu mencari keberadaan bayi tersebut dan ditemukan di kolong kamar Niken.