jatimnow.com - Seorang pemancing dilaporkan hilang saat memancing di Pantai Blado, Kecamatan Munjungan, Kabupaten Trenggalek.
Pemancing yang diketahui bernama Daman (55), warga Desa Craken, Kecamatan Munjungan ini dilaporkan hilang sejak Selasa (18/6) malam.
Kapolsek Munjungan, AKP Totok Sudarto mengatakan korban bersama ketiga temannya memancing di Pereng Blok Watu Jaran, masuk kawasan Pantai Blado.
Korban sejak sore hari berangkat memancing, dan tiba di lokasi kejadian sekitar pukul 18.00 WIB. Korban sempat menunaikan ibadah Salat Magrib di lokasi kejadian.
"Teman-temannya mancing terlebih dahulu sedangkan korban sempat menunaikan Salat Magrib," ujarnya, Rabu (19/6/2019).
Sekitar pukul 19.00 Wib, korban mengajak temannya untuk pindah lokasi memancing. Namun temannya masih memperbaiki pancingnya sedangkan korban sudah pindah terlebih dulu.
Baca juga:
Polisi Tertibkan Puluhan Pemancing di Jalur Motor Jembatan Suramadu
Korban sempat terlihat memancing di lokasi baru, namun 15 menit kemudian sudah tidak berada di lokasi tersebut.
"Temannya berusaha mencari keberadaan korban namun tidak berhasil dan kemudian melaporkan ke pihak berwajib," imbuhnya.
Polisi kemudian berupaya membantu proses pencarian, namun pencarian yang dilakukan malam hari belum membuahkan hasil. Proses pencarian kemudian dilanjutkan dengan melibatkan tim Basarnas. Diperkirakan korban terjatuh ke dalam laut saat memancing di tebing.
Baca juga:
Pemancing yang Jatuh dari Tebing Pantai Coro Tulungagung Ditemukan Tewas
"Ini masih terus melakukan pencarian terhadap korban," pungkasnya.
URL : https://jatimnow.com/baca-17143-jatuh-dari-tebing-seorang-pemancing-di-trenggalek-dilaporkan-hilang