Pixel Code jatimnow.com

Curi Motor di Pasar Balongsari Surabaya, Pria asal Probolinggo Dimassa

Editor : Sandhi Nurhartanto   Reporter : Farizal Tito
Pelaku pencurian motor dirawat di rumah sakit setelah dihajar warga
Pelaku pencurian motor dirawat di rumah sakit setelah dihajar warga

jatimnow.com - Seorang pelaku pencurian motor (curanmor) di parkiran Pasar Balongsari, Tandes, Surabaya dihajar hingga babak belur oleh warga, Senin (14/10/2019).

Wawan (47), warga Dusun Asem Rt 19 Rw 04, Desa Gading Kulon, Kecamatan Maron, Probolinggo dihajar warga setelah terpergok mencuri Honda Supra X 125 nopol L 6992 RL milik Sumaryono warga Jalan Sentong, Kelurahan Balongsari, Kecamatan Tandes, Surabaya.

"Pelaku mengalami luka hingga kepalanya berdarah setelah dihajar warga karena mencuri motor. Ditemukan empat buah kunci T dan kunci pas yang digunakan untuk mencuri motor korban," kata Kapolsek Tandes, Kompol Kusminto, Selasa (15/10/2019).

Ia menerangkan, kronologi pencurian motor terjadi saat korban sedang belanja di Pasar Balongsari sekitar pukul 04.00 Wib.

Sepeda motor yang diparkir oleh korban telah dikunci setir dan dijaga oleh penjaga parkir yaitu Muslimah (39) warga Gadel, Kelurahan Karang Poh, Tandes, Surabaya.

Baca juga:
Bandit Curanmor Dibekuk di Sukolilo Surabaya, Polisi Beri Hadiah Timah Panas

Pelaku menggunakan kunci T berusaha melarikan motor tersebut dan diketahui oleh saksi yang kemudian berteriak. Teriakan tersebut mengundang warga yang datang dan langsung menghajar pelaku beramai-ramai.

Polisi yang mendapat laporan kemudian datang ke lokasi dan mengamankan pelaku dari amukan massa dan membawanya ke rumah sakit Muji Rahayu sebelum dibawa ke Mapolsek Tandes untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.

Baca juga:
Pelaku Curanmor di Ponorogo, Sekali Beraksi 2 Motor Disikat

"Pelaku dijerat pasal 363 Junto Pasal 365 KUHP," tukasnya.

 

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.