jatimnow.com - Seorang waria bernama Sugeng atau lebih dikenal dengan Berbie harus berurusan dengan polisi. Dia dilaporkan seorang pengusaha rental motor yang mengaku motornya digadaikan.
"Terlapor (Berbie) ini menyewa motor kepada pelapor, lalu digadaikan," kata Kapolsek Ponorogo Kota, AKP Haryo Kusbiantoro, Jumat (1/11/2019).
Haryo menambahkan, Berbie awalnya membuat Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) salah satu sekolah keperawatan di Ponorogo. Kemudian, warga Kecamatan Kebonsari, Kabupaten Madiun itu membeli seragam mahasiswi kebidanan.
"Dia kemudian mendatangi rental motor yang ada di depan kampus pada bulan Maret 2019 lalu," jelas Haryo.
Berbekal seragam mahasiswa dan KTM, pelaku membawa motor Honda Vario tahun 2017 yang disewa dari tempat kos korban di Kelurahan Mangkujayan. Dia menyewa motor itu selama tiga hari dan uang pembayaran diberikan di depan.
Baca juga:
Banyak Lelaki Pengangguran, Rekap Pemain Baru, Waria Kemayu
"Ternyata, setelah tiga hari, korban menghubungi pelaku, tetapi handphone pelaku sudah tidak aktif. Setelah ditelusuri, motor itu sudah digadaikan ke seseorang," paparnya.
Mendapat informasi itu, korban akhirnya melapor Polsek Ponorogo Kota. Mendapat laporan itu, polisi melacak pelaku ke kampus. Namun rupanya, KTM atas nama pelaku tidak ada.
"Akhirnya kami pelajari kembali dan kami lakukan penyelidikan selama 6 bulan. Kemudian kami tangkap pelaku saat menunggu kliennya di salah satu hotel di kota Madiun," tegasnya.
Baca juga:
Begini Gaya Kemayu Waria di Surabaya saat Dihentikan Polisi, Ehmmm...
Selain menangkap sang Berbie, polisi juga menyita barang bukti motor Honda Vario yang sudah digadaikan. Sedangkan uang gadai sebesar Rp 4,5 juta, sudah habis.
Saat diperiksa Berbie mengaku terpaksa menggadaikan motor rental itu lantaran membutuhkan uang untuk make up dan kebutuhan hidup sehari-hari.
URL : https://jatimnow.com/baca-20882-nyaru-jadi-mahasiswi-kebidanan-waria-ini-gadaikan-motor-rental