Pixel Codejatimnow.com

Indonesia Berduka

Ini Deretan Tokoh dalam Prosesi Pemakaman Gus Solah

Pemakaman Gus Solah di Tebuireng Jombang
Pemakaman Gus Solah di Tebuireng Jombang

jatimnow.com - Prosesi pemakaman ulama kharismatik KH Salahuddin Wahid atau Gus Solah yang dimakamkan di sebelah utara makam KH Wahid Hasyim dan sebelah barat makam Presiden RI ke 4 Abdurrahman Wahid atau Gus Dur selesai sekitar pukul 15.15 Wib.

Ribuan petakziah dan santri mengumandangkan kalimat tauhid ketika keranda dibawa ke liang lahat. Tidak sedikit mereka menangis saat adik Gus Dur ini dibawa ke tempat pemakaman.

Gus Kikin mengatakan keluarga merasa berbahagia, mengucapkan terimakasih dan mengapresiasi perhatian banyak kalangan terhadap pemakaman Gus Solah.

"Gus Solah sangat besar peranannya dalam 14 tahun terakhir di Ponpes Tebuireng yang kini berkembang pesat, Senin (3/2/2020).

Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa mengaku kehilangan tokoh yang sejuk ini. Menurutnya, akhir-akhir ini Gus Solah sering memberi amanah.

Baca juga:
Makam Gus Solah di Tebuireng Jombang Ramai Peziarah

"PR kita adalah persatuan baik dalam kehidupan sosial maupun keagamaan. Kullu nafsin dzaiqotul maut (Semua yang bernyawa pasti akan mengalami kematian)," kata Khofifah.

"Selamat jalan Kiai. Semoga Allah limpahkan rahmat dan ridha Nya kepada engkau".

Baca juga:
Machfud Arifin Kenang Gus Solah: Beliau Ramah Pada Siapapun

Pemakaman Gus Solah dihadiri beberapa pejabat seperti Menkopolhukam, Machfud MD; Ketua PP Muhammadiyah Haidar Nasir; KH Mustofa Bisri; Mohammad Nuh; Pengacara Hotman Paris, Gubernur DKI Jakarta, Anis Baswedan; mantan Kapolda Jatim, Irjen Pol (Purn) Machfud Arifin; mantan Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin; dan mantan Gubernur Jatim, Soekarwo yang kini menjabat anggota Dewan Pertimbangan Presiden.