jatimnow com - Meski masyarakat perkotaan dimanjakan dengan makanan cepat saji kekinian, tetapi masyarakat di Kota Surabaya tak pernah meninggalkan makanan kekinian yang sehat.
Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jawa Timur bersama Akademi Kuliner dan Patiseri Ottimo Internasional memberikan penyuluhan cara membuat makanan kekinian yang sehat.
Chef Jerry dari Ottimmo Internasional mempraktikkan masakan kekinian bernama pasta with pesto sauce sesuai dengan tema acaranya "Gizi Optimal Untuk Generasi Milenial".
"Masakan ini berasal dari negara Italia, dengan menggunakan mie spageti dan saus berwarna hijau. Menu makanan ini cukup kekinian, namun tetap sehat untuk dikonsumsi. Begitu pula sangat mudah dalam pembuatannya," ujar Chef Jerry di Kantor Dinkes Jatim, Senin (24/2/2020).
Chef Jerry menambahkan, menu tersebut berbeda dengan spageti pada umumnya. Sebab spagetty sauce pesto ini menggunakan bahan-bahan yang mempunyai nilai gizi tinggi.
Baca juga:
5 Rekomendasi Menu Sarapan Praktis, Sehat dan Berenergi
"Kita menggunakan bayam, daun basil serta kacang walnut, dengan dicampur minyak zaitun yang dihaluskan menjadi satu sehingga menghasilkan warna hijau alami," terangnya.
Ia menyebut proses memasak pesto ini sangat mudah. Pertama, rebus daun bayam sebentar saja agar tidak terlalu matang. Selanjutnya blender semua bahan seperti daun basil, bayam dan kacang kenari hingga halus. Setelah itu bahan yang telah diblender ditumis bersama pasta yang telah dimasak terlebih dahulu.
"Selain kaya akan kandungan gizi dalam bahan dasar yang digunakan seperti sayur bayam, minyak esensial eugenol terdapat dalam daun basil dan kacang walnut itu juga terdapat banyak kandungan vitamin A, C, K dan lemak omega 3 yang semuanya sangat berguna bagi tubuh kita," paparnya.
Baca juga:
Kandungan Vitamin pada Sayur dan Buah Hilang Saat Diolah? Begini Anjuran Pakar Gizi
Dikatakan Chef Jerry, agar unik dan menarik, cara penyajian Pasta with Pesto Sauce dapat ditambahkan taburan grilled chicken.
"Rasanya kombinasi asin dan gurih. Yang mau buka usaha makanan kekinian bisa nyoba menu ini. Selain bikinnya mudah, makanan ini juga menyehatkan," tandasnya.
URL : https://jatimnow.com/baca-24232-mengintip-cara-membuat-makanan-kekinian-yang-sehat