jatimnow.com - Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Gresik menyebut ada 12 ruas jalan yang mengalami kerusakan akibat banjir Kali Lamong Tahun 2020.
Kedua belas ruas jalan itu adalah Domas-Gluran Ploso, Ruas Benter-Kalipadang, Cerme-Metatu, Dungus-Dampaan, Klotok-Babatan, Slempit-Cermenlerek, Kedungsumber-Tanahlandean, Dapet-Jombangdelik, Bulangkulon-Lundo, Munggugiyanti-Bulangkulon, Cermelor-Pandu, Bobo-Benowo.
"Dua belas jalan kabupaten dengan total luas sekitar 12 kilometer itu saat ini masih dalam proses lelang. Secepatnya akan segera dikerjakan, jika keadaan sudah kondusif," kata Kadis PUTR, Gunawan Setijadi didampingi Kepala Bagian Humas dan Protokol, Reza Pahlevi, Kamis (16/4/2020).
Baca juga:
Tanggapi Protes Warga Senden, Pemkab Trenggalek Siapkan Dana Rp1 M
Ia menyebut, untuk jalan dengan kerusakan kecil akan dikerjakan oleh Unit Reaksi Cepat Dinas PU. Sementara kerusakan jalan yang belum direncanakan maka pihak Pemkab Gresik menggunakan dana insidentil.
Baca juga:
Warga Trenggalek Protes Jalan Rusak: Selamat Datang di Wisata Jeglongan Sewu
URL : https://jatimnow.com/baca-25704-banjir-kali-lamong-dua-belas-ruas-jalan-di-kabupaten-gresik-rusak