Pixel Code jatimnow.com

Cegah Corona, Petugas dan Swasta Ajak Warga Surabaya Senam & Berjemur

Editor : Sandhi Nurhartanto   Reporter : Farizal Tito
Senam pagi dan berjemur bersama oleh warga Tenggilis Utara Surabaya
Senam pagi dan berjemur bersama oleh warga Tenggilis Utara Surabaya

jatimnow.com - Puluhan petugas gabungan terdiri dari Polisi, TNI dan pihak swasa turun ke pemukiman warga untuk menyemprotkan disinfektan, membagikan masker dan hand sanitizer.

Petugas juga mengajak perwakilan warga untuk keluar rumah dan melakukan senam serta berjemur dengan pola jarak satu meter atau pshycal distancing di Jalan Tenggilis Utara II Surabaya.

Upaya yang dilakukan Danramil 0831/07 Tenggilis Mejoyo, Mayor Sudjarwo, Bhabinkamtibmas Polsek Tenggilis itu guna mendukung pemerintah dalam mencegah penyebaran wabah Virus Corona (Covid-19).

"Kita juga mengecek suhu tubuh warga dan memberikan imbauan kepada warga setempat apabila ada warga pendatang segera mendaftarkan diri ke RT/RW setempat," kata Mayor Sudjarwo, Kamis (16/4/2020).

Ia menambahkan kegiatan ini sekaligus untuk memantik rasa kepedulian warga agar bersama-sama tetap menjaga kesehatan di tengah wabah Virus Corona.

Baca juga:
Golkar Jatim Siapkan Kegiatan Sambut Ramadan, Pengurus Daerah Wajib Tahu

"Saya harapkan nantinya warga agar tetapkan melakukan kegiatan berjemur setiap pagi paling tidak 15 menit. Dan juga tetap menjaga kebersihan lingkungan," harapnya.

Pihaknya juga melakukan imbauan kepada warga agar tidak mudik ke kampung halamannya demi menangkal penyebaran Virus Covid-19.

"Tadi ada yang konsultasi soal mudik. Kita sampaikan ketika mudik ke daerah kampung halamannya, sampai kampung halamannya kemungkinan akan di karantina. Begitu sebaliknya. Sehingga kita sarankan untuk tetap di tempat, di rumah untuk tidak melaksanakan mudik," paparnya.

Baca juga:
Menkes Perkirakan Pandemi Covid-19 Berubah jadi Endemi

Humas PT Central Production, Ignatius Giyardhani mengaku pihaknya mendukung langkah dari TNI dan kepolisian serta pemerintah yang menginisiasi penyemprotan disinfektan dan membagikan masker kepada warga.

"Kita berterima kasih kepada kapolsek dan Danramil Tenggilis Mejoyo. Menurut saya masker adalah APD paling memiliki presentasi yang paling tinggi untuk melindungi diri dari Corona. Kami berharap warga di sekitar sehat dan terhindar dari Covid 19," jelas Ignatius.