Pixel Code jatimnow.com

Doa Bersama Lintas Agama Digelar Serentak di Lanud Iswahjudi

Editor : Narendra Bakrie   Reporter : Mita Kusuma
Doa bersama di Lanud Iswahjudi
Doa bersama di Lanud Iswahjudi

jatimnow.com - Pascainsiden tergelincirnya pesawat tempur TNI AU di Lanud Iswahjudi, Maospati, Magetan, seluruh anggota lintas agama melaksanakan doa bersama secara serentak, Kamis (13/8/2020).

Doa bersama itu bertujuan untuk memohon keselamatan bagi seluruh personel TNI Angkatan Udara (AU) dalam melaksanakan tugas dan pengabdian kepada bangsa dan negara.

Diawali dengan Salat Dhuhur berjamaah, acara keagamaan itu dilanjutkan dengan tauziah agama yang disampaikan oleh Ustad Hamim Jazuli. Kemudian pembacaan Yasin dan Surat Ar-Rahman dan ditutup dengan doa bersama.

Doa bersama di Lanud IswahjudiDoa bersama di Lanud Iswahjudi

Baca juga:
5 Ribu Jamaah Berzikir demi Pemilu Damai di Ponpes Sunan Prapen Lamongan

"Kami lakukan doa bersama agar semua personel selamat dalam melaksanakan tugas," ujar Komandan Lanud Iswahjudi, Marsma TNI Widyargo Ikoputra.

Selain di hanggar Skadron Udara 15, doa bersama juga dilaksanakan di sejumlah tempat ibadah yang ada di seluruh satuan jajaran Lanud Iswahjudi dan Insub.

Baca juga:
Serikat Karyawan Petrokimia Gresik Gelar Doa Bersama Habib Muhammad Assegaf

Untuk yang beragama Islam menggelar doa bersama di sejumlah masjid yang ada di tiap-tiap satuan jajaran Lanud Iswahjudi dan Insub.

Kemudian yang Nasrani melaksanakannya di Gereja Oukumene Lanud Iswahjudi. Sedangkan yang beragama Hindu di Pura Sanggha Bhuwana Lanud Iswahjudi.