jatimnow.com - Semangati Polisi untuk mengungkap jaringan teroris di Jawa Timur, PWNU Jatim bersilaturahmi ke Mapolda Jatim, Sabtu (19/5/2018).
Silaturrahmi yang dihadiri oleh KH Anwar Manshur, Rois Syuriah dari Kediri, KH Ali Masyhuri Wakil Rois Syuriyah dari Sidoarjo, dan KH Anwar Iskandar Wakil Rois Syuriyah dari Kediri serta perwakilan dari Kota lainnya tersebut membawa misi penyemangat bagi Polda Jatim.
KH Ali Masyhuri mengatakan sepanjang sejarah keberadaan manusia, emosi dan kekerasan tidak akan dapat menyelesaikan masalah.
"Aksi teror yang terjadi di Surabaya Sidoarjo dan sekitarnya itu murni kejahatan kemanusiaan. Tidak ada hubungannya dengan agama manapun, tidak ada agama samawi maupun ardhi yang membenarkan aksi kejahatan atas nama kemanusiaan," kata KH Ali Masyhuri kepada wartawan Sabtu (19/5/2018).
Baca juga:
5 Trending Topik Pekan Ini, Nomor 4 Jangan Coba-coba Bercanda Soal Ini!
KH Ali Masyhuri juga menyampaikan kapasitasnya sebagai guru ngaji atau seorang kiai memandang umat dengan penuh kasih sayang, bagaimana umat bisa hidup dengan tenang damai aman dan nyaman.
"Maka apapun bentuk teror, siapapun yang melaksanakan harus kita lawan. Kita susun kekuatan, kita rapatkan barisan, karena tidak ada kejahatan kemanusiaan yang dibenarkan oleh agama apapun," pungkasnya.
Baca juga:
Puluhan Kilogram Bahan Peledak di Tulungagung Dimusnahkan
Silaturahmi PWNU kali ini, diterima oleh Kapolda Jatim Irjen Pol Machfud Arifin serta beberapa pejabat utama, diantaranya, Dirintelkam Kombes Pol Tedy Setiadi, Dirreskrimum Kombes Pol Agung Yudha Wibowo, Direskrimsus Kombes Pol Agus Santoso, Kabidkum Kombes Pol Arnapi, Kabid Propam AKBP Hendra W.
Reporter: Arry Saputra
Editor: Arif Ardianto
URL : https://jatimnow.com/baca-2949-semangati-ungkap-jaringan-teroris-pwnu-jatim-silaturahmi-ke-polda