Pixel Codejatimnow.com

Seorang Perempuan Ditemukan Tewas di Rest Area Tol Sidoarjo

Editor : Sandhi Nurhartanto  Reporter : Moch Rois
Petuga gunakan APD evakuasi korban dari dalam mobil
Petuga gunakan APD evakuasi korban dari dalam mobil

jatimnow.com - Seorang perempuan ditemukan tewas di dalam mobil Toyota Calya bernopol L 1081 PI di rest area Tol Sidoarjo yang berada di KM 753, Selasa (8/9/2020) sekitar pukul 06.55 Wib.

Korban teridentifikasi bernama Sri Handayani (53), warga Jalan Janti Barat Blok C Dalam 1 no 5, Kelurahan Bandung Rejosari, Kecamatan Sukun, Kota Malang.

"Iya benar ada penemuan mayat di rest area Tol Sidoarjo. Korbannya perempuan," jelas Kanit 2 PJR Polda Jatim, Iptu Roni Faslah.

Ia menyebut, semula kendaraaan Toyota Calya terpantau CCTV masuk ke dalam rest area pada Senin (7/9) pukul 22.00 Wib. Kendaraan itu kemudian terparkir di depan gerai kopi.

Keesokan pagi, mobil tersebut tidak kunjung terbuka pintunya. Karena curiga, pihak security mencoba membangunkan korban yang ada di dalam mobil.

Baca juga:
Pengemudi Mobil Tewas usai Dimassa di Malang, Kabur setelah Tabrak 2 Pemotor

"Setelah dicek, ternyata tidak ada respon dan kendaraan dalam keadaan hidup, ber-AC dan terkunci. Selanjutnya petugas security melaporkan ke unit PJR," ungkap Roni.

Petugas PJR yang datang bersama tim medis dari JasaMarga berpakaian APD lengkap membuka paksa mobil dengan memecah kaca pintu belakang kiri dan menemukan korban telah tewas.

"Analisa awal kejadian, pengemudi sedang istirahat di mobil dengan kondisi keadaan mesin hidup dan terkunci. Dugaan sementara keracunan AC," tegasnya.

Baca juga:
Tingkatkan Keterampilan dan Keahlian, Kodam V Brawijaya Buka Pelatihan Pengemudi VVIP

Jasad korban sendiri telah dibawa ke RSUD Sidoarjo.

"Kepada masyarakat, jika ingin beristirahat dimobil dengan AC menyala, kaca harus dibuka sedikit untuk sirkulasi," tandasnya.