Pixel Code jatimnow.com

Pilihan Pembaca: Desa Tak Berpenghuni hingga Perampok Bunuh Korban

Editor : Redaksi  
Penampakan desa tak berpenghuni di Ponorogo
Penampakan desa tak berpenghuni di Ponorogo

jatimnow.com - Dari sejumlah berita yang disajikan jatimnow.com pada Rabu (3/3/2021), tiga di antaranya menjadi pilihan pembaca.

Mulai dari berita berjudul 'Menengok Sunyinya Desa Tak Berpenghuni di Ponorogo' hingga 'Pelaku Perampokan dan Pembunuhan Pemilik Toko di Blitar Terungkap'.

Menengok Sunyinya Desa Tak Berpenghuni di Ponorogo

Lingkungan Sumbulan yang berada di Dusun Krajan 1, Desa Plalangan, Kecamatan Jenangan, Kabupaten Ponorogo kini telah ditinggal penghuninya sejak 4 tahun yang lalu.

Saat redaksi mengunjungi lokasi yang sebelumnya dihuni oleh 15 kepala keluarga (KK) tersebut, hanya ada 4 rumah permanen dan satu masjid.

Salah satu warga Sumbulan yang pindah ke Kelurahan Kadipaten, Kecamatan Babadan, Tohari mengatakan lingkungan itu ditinggal terakhir pada Tahun 2017 oleh 3 kepala keluarga (KK).

Prestasi AKBP Memo Ardian Diganjar Pin Emas Kapolri

Baca juga:
Tantang Duel Polisi, Top CEO Indonesia Awards 2024, Longsor Ngebel Ponorogo

Kasatresnarkoba Polrestabes Surabaya, AKBP Memo Ardian mendapat penghargaan Pin Emas dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo atas prestasi yang diukirnya.

Selain AKBP Memo Ardian, ada tiga perwira lain yang mendapatkannya, yaitu Wakasatnarkoba Polrestabes Surabaya, Kompol Heru Dwi Purnomo dan Kompol Ardian Satrio Utomo serta AKP Erik Pradana.

Pin Emas Kapolri itu diberikan berdasarkan Surat Kapolri Nomor: Kep/337/II/2021, yang ditetapkan di Jakarta oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo pada tanggal 11 Februari 2021.

Pelaku Perampokan dan Pembunuhan Pemilik Toko di Blitar Terungkap

Baca juga:
30 Kilogram Sabu, Debat Pilkada Sidoarjo, Aliansi Pemuda Gresik

Polisi menangkap Dwi Kusuma Yudha (21), pelaku yang membunuh Bisri Effendi (71) pemilik toko di Desa Jatinom, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Blitar.

Korban ditemukan tewas bersimbah darah dengan kondisi terikat pada Sabtu (27/2) lalu.

"Tim gabungan Jatanras Ditreskrimum Polda Jatim dan Satreskrim Polres Blitar mengamankan diduga pelaku yang merupakan warga yang berdomisili di sekitar lokasi pembunuhan," ujar Kapolres Blitar AKBP Leonard M. Sinambela, Rabu (3/3/2021).

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.