Pixel Code jatimnow.com

Gelar 'Wani Vaksin', UMSurabaya Libatkan Jojo dan Zoro Persebaya

Editor : Narendra Bakrie   Reporter : Farizal Tito
UMSurabaya gelar vaksin
UMSurabaya gelar vaksin

jatimnow.com - Universitas Muhammadiyah Surabaya (UMSurabaya) memberikan vaksinasi kepada 480 orang mulai dari dosen, tenaga kependidikan dan pelayanan mahasiswa dalam rangka mensukseskan program pemerintah terhadap vaksin Covid-19.

Vaksinasi dosis pertama yang menggunakan vaksin AstraZeneca tersebut dilakukan di selasar gedung G Kampus UMSurabaya, pada Selasa (30/2/2021). Vaksinasi dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

Rektor UMSurabaya, Dr. dr. Sukadiono mengatakan, program vaksin dan edukasi ini merupakan komitmen UMSurabaya dalam rangka mendukung program vaksinasi pemerintah.

Vaksinasi yang digelar UMSurabayaVaksinasi yang digelar UMSurabaya

Dalam prosesnya, vaksinasi di UMSurabaya juga mendirikan bilik tips & trik yang dikhususkan bagi para penerima yang mengalami ketakutan pada jarum suntik (trypanophobia) dan antisipasi pascavaksin serta edukasi tentang vaksin halal dan aman oleh dokter ahli.

Baca juga:
Ratusan Orang Ikuti Vaksin Booster Kedua di SIER

"Dengan melibatkan ahli dari FK (Fakultas Kedokteran) UMSurabaya dan sentra halal UMSurabaya, harapannya UMSurabaya mampu memberikan informasi bagi masyarakat bahwa program vaksin yang diberikan itu aman dan halal," tutur Sukadiono ditemui di sela vaksinasi tersebut.

Perwakilan Muhammadiyah Covid-19 Command Centre (MCCC) UMSurabaya, Dede Nasrullah menambahkan, pada acara vaksin massal tersebut juga diikuti agenda Wani Vaksin bareng Jojo dan Zoro yang merupakan maskot Persebaya.

Jojo dan Zoro maskot Persebaya dihadirkan dalam vaksinasi yang digelar UMSurabayaJojo dan Zoro maskot Persebaya dihadirkan dalam vaksinasi yang digelar UMSurabaya

Baca juga:
Catat Rek! Vaksinasi Booster Kedua untuk Umum Dimulai Hari Ini

Dede menyatakan bahwa program edukatif ini dilaksanakan secara menarik dan tidak menimbulkan kecemasan bagi penerima vaksin.

"Pelibatan Zoro dan Jojo menjadi sangat penting, sebagai maskot klub kebanggaan Kota Surabaya. Kita berharap agar pengaruh positif dan edukatif dapat dilakukan dalam pelaksanaan vaksin massal kali ini," tandasnya.