Pixel Code jatimnow.com

Bayi Ditemukan di Ponorogo, Polisi: Saksi Melihat ada Wanita Mondar-Mandir

Editor : Sandhi Nurhartanto   Reporter : Mita Kusuma

jatimnow.com - Polisi melakukan penyelidikan atas penemuan bayi perempuan dekat Masjid Thoriqul Iqsan di Kelurahan Ronowijayan, Kecamatan Siman, Kabupaten Ponorogo.

"Kami sudah meminta keterangan beberapa saksi. Yang menemukan pertama dan warga sekitar," ujar Kanit Reskrim Polsek Siman, Aiptu Heri Hartono, Rabu (16/6/2021).

Baca juga: Bayi Perempuan Terbungkus Kain Putih Ditemukan Dekat Masjid di Ponorogo

Ia menyebut, bayi dengan berat 2 kilogram dan panjang 45 sentimeter itu pertama kali ditemukan oleh saksi yang bernama Muhammad Munajat.

Baca juga:
Sinopsis My Name: Penghianatan Hye-jin pada Kepolisian

Saksi melihat ada wanita berjilbab yang mondar-mandir di sekitar lokasi. Tak berapa lama, saksi menemukan kardus berisi bayi.

"Jadi habis ada wanita mondar-mandir ditemukan bayi itu. Wanita yang dimaksud saksi sudah tidak ada," jelasnya.

Baca juga:
Sinopsis My Name: Langkah Awal Ji Woo Tercapai, Penyamaran Dimulai

Polisi akan melakukan koordinasi dengan puskesmas atau pun bidan di sekitar lokasi penemuan.

"Kan biasanya ada ibu yang memeriksakan di bidan setempat. Juga ada laporan ke RT. Nah kita telusuri itu dulu," pungkasnya.

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.