jatimnow.com - Aksi pencurian smartphone di sebuah warung kopi yang disebut terjadi di Kampung Cempakaria, Kecamatan Pasrepan, Kabupaten Pasuruan terekam CCTV dan beredar di media sosial.
Dalam video berdurasi 6 menit itu, tampak terduga pelaku yang memakai motor Honda CB150R berpura-pura menjadi pembeli, kemudian menyelinap masuk ke dalam warung dan mengambil smartphone milik korban yang merupakan penjaga warung.
"Maling HP lur, semoga segera ketangkap biar tidak ada korban berikutnya. Terduga Pelaku adalah pria menggunakan Motor Honda CB150R warna hitam. Kejadian pencurian di waroeng kembang Pasrepan tadi pagi," tulis Akhmad Nur Kholis dalam postingannya di Facebook, Selasa (28/9/2021).
Postingan tersebut lantas memantik reaksi netizen. Salah satunya akun Khanza Aqilla Adha.
"Ini kayak yang pernah ke warung ku, modus beli mi banyak banget, ternyata ngicer hp-nya anak ku," ucap Khanza Aqilla Adha yang mengaku warga Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan.
Sementara itu, Akhmad Nur Kholis yang dikonfirmasi mengaku jika kejadian itu berlangsung pada Senin (27/9/2021) pagi kemarin.
Baca juga:
Curi 8 HP dan 2 Laptop untuk Bayar Kontrakan, Pria di Kota Batu Terancam 9 Tahun Penjara
Diceritakan korban, saat itu pelaku datang menanyakan harga bonsai yang dijual ayahnnya. Setelah itu pelaku ke warungnya membeli kopi dan mi 5 bungkus ke adiknya yang saat itu menjaga warung. Karena mi yang dipesan tidak ada di etalase, adiknya pun keluar warung untuk membelikan.
Ketika warung tersebut dijaga ibunya, pelaku pun memainkan triknya lagi dengan meminta air bersih dengan wadah botol.
"Saat mama saya ngambil air, pencuri itu menyelinap masuk ke warung dan ngambil hp, lalu kabur dengan motornya bernopolnya N 4124 TCL," cetusnya.
Baca juga:
Usai Dihajar Warga, Dua Pencuri HP di Bangkalan Dijebloskan ke Penjara
Kanit Reskrim Polsek Pasrepan, Polres Pasuruan, Aipda Hasanudin yang dikonfirmasi membenarkan kejadian itu dan mengatakan jika korban sudah melapor ke polsek.
"Saat ini pelaku masih dilakukan pengejaran oleh petugas. Perkara ini ditangani langsung Tim Buser Polres Pasuruan," tandasnya.