Pixel Code jatimnow.com

Rombongan Pentakziah Ditabrak Truk Boks di Pasuruan, Belasan Orang Terluka

Editor : Sandhi Nurhartanto   Reporter : Moch Rois
Mobil rombongan pentakziah kecelakaan di Pasuruan (Foto: istimewa)
Mobil rombongan pentakziah kecelakaan di Pasuruan (Foto: istimewa)

Pasuruan - Rombongan pentakziah yang menumpang mobil Carry bernopol L 1708 HD ditabrak truk boks nopol N 9584 BA di Jalan Raya Pasuruan-Probolinggo, Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan. 

Kanit Laka Polres Pasuruan Kota, Ipda Indah Ramadhany mengatakan peristiwa kecelakaan yang terjadi pada pukul 12.30 WIB itu mengakibatkan belasan orang terluka.

"Belasan penumpang luka-luka, tidak ada korban jiwa. Semua korban luka dirawat di IGD RSUD Grati," jelasnya, Senin (22/11/2021).

Dari hasil pemeriksaan lokasi dan keterangan dari saksi, mobil jenis Carry yang ditumpangi 11 orang ibu-ibu dan beberapa anak itu adalah rombongan warga Probolinggo. Mereka dalam perjalanan pulang usai takziah ke salah satu kerabat di Kota Pasuruan.

Baca juga:
Gus Ipul Ajak Masyarakat Kota Pasuruan Stop Membeli Rokok Ilegal

Ketika mobil Carry yang dikemudikan oleh Anwar, asal Probolinggo melintas di lokasi, melaju truk boks dari arah berlawanan. Saat jarak semakin dekat, truk boks tersebut oleng ke kanan dan keluar jalur kemudian menabrak mobil Carry yang ditumpangi rombongan pentakziah.

Tabrakan membuat bodi depan mobil Carry berwarna putih tersebut ringsek parah. Sementara mobil boks yang dikemudikan oleh Riswanto asal Surabaya itu di bagian lampu depan sisi kirinya pecah serta sebagian bodi depannya ringsek.

Baca juga:
Pemotor Terobos Palang Pintu Disambar Kereta Komuter di Pasuruan, Kondisinya Mengejutkan!

"Di lokasi, pengemudi mobil boks tidak dapat mengendalikan kendaraannya," tandasnya.