Pixel Codejatimnow.com

Puting Beliung Terjang 4 Desa di Probolinggo, Belasan Rumah Rusak

Editor : Narendra Bakrie  Reporter : Mahfud Hidayatullah
Dampak puting beliung yang menerjang empat desa di Kecamatan Lumbang, Kabupaten Probolinggo (Foto-foto: BPBD Kabupaten Probolinggo)
Dampak puting beliung yang menerjang empat desa di Kecamatan Lumbang, Kabupaten Probolinggo (Foto-foto: BPBD Kabupaten Probolinggo)

Probolinggo - Puting beliung kembali menerjang Kabupaten Probolinggo, Rabu (2/2/2022) sore. Belasan rumah warga di empat desa dalam Kecamatan Lumbang dilaporkan rusak.

Empat desa di Kecamatan Lumbang yang diterjang puting beliung itu adalah Desa Wonogoro, Lumbang, Purut dan Tandonsentul.

Koordinator Pusdalop BPBD Kabupaten Probolinggo, Aris Setiawan mengatakan, angin puting itu terjadi sekitar pukul 16.00 WIB disertai hujan deras.

Selain menyebabkan belasan rumah warga rusak, puting beliung kali ini juga mengakibatkan sejumlah pohon tumbang serta tiang listrik roboh.

Dampak puting beliung yang menerjang empat desa di Kecamatan Lumbang, Kabupaten ProbolinggoDampak puting beliung yang menerjang empat desa di Kecamatan Lumbang, Kabupaten Probolinggo

Baca juga:
Warga Heran Hujan Es di Sidoarjo, Ini Penjelasan BMKG Juanda

"Untuk rumah rusak akibat puting beliung di empat desa tersebut tercatat di Desa Wonogoro 9 rumah, Desa Lumbang 3 rumah, Desa Purut 1 rumah, Desa Tandonsentul masih dalam proses assessmen," ujar Aris saat dihubungi jatimnow.com.

Sementara empat pohon tumbang mengenai rumah warga hingga menutup akses jalan. Listrik pun terpaksa dipadamkan.

Baca juga:
KA Pandalungan Anjlok, Wabup Janji Renovasi

"Warga bersama TRC PB, relawan dan aparat setempat assessmen, identifikasi dan membersihkan dampak kejadian. Mempertimbangkan kondisi maka proses pembersihan akan dilanjutkan esok hari," tambah Aris.

Dampak puting beliung yang menerjang empat desa di Kecamatan Lumbang, Kabupaten ProbolinggoDampak puting beliung yang menerjang empat desa di Kecamatan Lumbang, Kabupaten Probolinggo