Pixel Code jatimnow.com

Pemuda di Sekitar SIER Mengaku Sulit Dapat Kerja, Anas Karno Janji Fasilitasi

Editor : Narendra Bakrie   Reporter : Ni'am Kurniawan
Anggota Fraksi PDIP DPRD Surabaya, Anas Karno (Foto: PDIP Surabaya for jatimnow.com)
Anggota Fraksi PDIP DPRD Surabaya, Anas Karno (Foto: PDIP Surabaya for jatimnow.com)

Surabaya - Lapangan kerja dan pelayanan di kelurahan menjadi keluhan para milenial di Kecamatan Tenggilis Mejoyo kepada anggota Fraksi PDIP Anas Karno dalam masa reses 2022 DPRD Surabaya.

Pada reses kali ini, Anas Karno menggandeng para pemuda di Surabaya, mulai dari karang taruna hingga beberapa organisasi kepemudaan.

Di hadapan Anas Karno, beberapa keluhan disampaikan agar menjadi pokok pikiran (pokir) dari pemuda untuk disampaikan ke Pemkot Surabaya. Salah satunya tentang sulitnya mencari lapangan pekerjaan di Kota Pahlawan.

"Saya mewakili pemuda di Tenggilis Mejoyo. Kami ini tinggal di kawasan SIER (Surabaya Industrial Estate Rungkut). Tetapi justru sulit mendapat pekerjaan," jelas Rokhim, warga Tenggilis Mejoyo, Surabaya, Rabu (16/2/2022) malam.

Hal yang sama diungkapkan Ketua Karang Taruna Kelurahan Kutisari, Firman Marsudi. Dia menyebut bahwa aktivitas industri di SIER kurang melibatkan warga sekitar. Dia mengusulkan 30 persen karyawan adalah warga yang tinggal di sekitar industri.

"Setidaknya 30 persen dari pekerja di kawasan SIER merupakan warga sekitar," tegas dia.

Firman juga meminta agar DPRD memberikan teguran, karena fasilitas pelayanan di Kelurahan Kutisari yang kurang tanggap melayani warganya.

Baca juga:
Reses Ketua DPRD Jatim, Kader KSH Surabaya Sambat Gaji Kurang

Menanggapi keluhan warga tersebut, Anas Karno berjanji akan secepatnya menyambung lidah dengan PT SIER tentang lapangan pekerjaan bagi warga sekitar.

"Misalnya, soal jumlah tenaga kerja. Yo ojo (ya jangan) 30 persen rek. Aturannya 10 persen," ucap Cak Anas-sapaan akrabnya.

Khusus untuk masalah SIER, dia mengaku akan secepatnya akan membuat jadwal secara khusus menggelar pertemuan terbuka dengan warga dan pihak manajemen.

Baca juga:
Bawaslu Surabaya Tegaskan Dilarang Kampanye saat Reses, tapi Faktanya?

"Supaya tidak ada dusta di antara kita. Jadi, saya hanya memfasilitasi dan membantu komunikasi dengan SIER nanti," jelas Ketua Bappilu DPC PDIP Surabaya itu.

Sedangkan untuk perangkat kelurahan yang kurang respon terhadap warga, Anas Karno akan memastikan sendiri ke lapangan. Jika memang yang dikeluhkan benar, dia akan berkoordinasi dengan bagian pemerintahan Pemkot Surabaya.