Pixel Codejatimnow.com

Ustaz Abdul Somad Dianugerahi Anak Laki-laki, Ini Doa Keluarga di Jombang

Editor : Arina Pramudita  Reporter : Achmad Supriyadi
Ustaz Abdul Somad dan Fatimah Az Zahra dikaruniai anak pertama. (Foto: Instagram UAS/jatimnow.com)
Ustaz Abdul Somad dan Fatimah Az Zahra dikaruniai anak pertama. (Foto: Instagram UAS/jatimnow.com)

Jombang - Ustaz Abdul Somad (UAS) dan Fatimah Az Zahra baru saja dianugerahi anak pertama berjenis kelamin laki-laki.

Kabar gembira itu diposting di Instagram milik pendakwah kondang tersebut pada akun @ustadzabdulsomad_official sekitar 22 jam lalu.

"Assalamu'alaikum wr wb, Alhamdulillah, telah lahir anak laki-laki kami pada pukul 19.15 tadi, hari Kamis malam Jum'at 17 rajab 1443 - 17 Februari 2022. Berat 3,5kg, Panjang 52cm," tulis UAS dalam postingan seperti yang dilihat jatimnow.com, Jumat (18/2/2022).

Sementara kerabat orang tua Fatimah Az Zahra di Kabupaten Jombang, Salim Basawad mengatakan, anak pertama UAS lahir di Pekanbaru, Riau dengan didampingi ibunya, Bibi Kulsum.

Baca juga:
Ini Para Pejabat yang Hadir dalam Resepsi Pernikahan UAS-Fatimah di Gontor

"Bayi dan ibunya alhamdulilah sehat, sempurna. Melahirkan normal, kombinasi (wajah bayi) UAS dan Fatimah," kata Salim, Jumat (18/2/2022).

Salim juga berdoa bagi anak pertama dari pasangan ustaz Abdul Somad dan Fatimah Az Zahra yang menikah pada April 2021 lalu.

Baca juga:
Polisi Pastikan Resepsi Pernikahan UAS dan Fatimah di Gontor Sudah Berizin

"Mudah-mudahan menjadi anak yang salih, berguna bagi kedua orang tuanya, berguna bagi bangsa dan negara," harapnya.