Probolinggo - Nomor akun WhatsApp palsu mengatasnamakan Wali Kota Probolinggo Hadi Zainal Abidin marak beredar melalui pesan berantai di media sosial.
Nomor akun WA palsu 083193960715 dengan memakai profil Wali Kota Probolinggo Hadi Zainal Abidin.
Dalam akun tersebut sempat mengirimkan pesan masuk ke sejumlah WA bertuliskan "Assalamualaikum Wr Wb, sebelumnya saya perkenalkan saya Habib, Hadi Zainal Abidin selaku walikota Probolinggo.Saya mau menggalang donasi berupa uang untuk berbagai yayasan Ponpes rumah Tahfidz dan sekolah Paud. Apa benar saya berbicara dengan pengurus yayasan/ kpl sekolah paud".
Mengenai hal itu, Kepala Dinas Kominfo Kota Probolinggo Pujo Agung S menerangkan bahwa akun nomor WA tersebut bukan milik Wali Kota Probolinggo Hadi Zainal Abidin.
Baca Juga: Waspada! Beredar Penipuan Mengatasnamakan Wakil Wali Kota Pasuruan
Baca juga:
Akun WhatsApp Palsu Sekda Surabaya Gentayangan, Waspada Rek!
"Itu hoax tidak benar. Diharap masyarakat berhati-hati dan tidak meresponnya," kataya saat dihubungi jatimnow.com, Kamis (7/4/2022).
Pujo menjelaskan nomor WA abal-abal mengatasnamakan Wali Kota Probolinggo itu beredar sejak kemarin.
Baca juga:
Waspada Penipuan Catut Nama Mas Dhito, Janjikan Bantuan untuk Masjid dan TPQ
"Saya sudah sebarkan info itu hoax, namun sampai saat ini belum ada korban yang tertipu," tegasnya.