Blitar - Peringati Bulan Bung Karno, Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur Kusnadi bersama ratusan kader Banteng Lamongan berziarah ke makam Bung Karno di Kota Blitar.
Sebanyak 800 orang jajaran pengurus PAC hingga anak ranting termasuk beberapa pengurus DPC PDI Perjuangan Lamongan diantaranya Bendahara DPC Fujika Senna Oktavia, tampak berbaur melakukan ziarah ke makam founding father bangsa ini.
Meski hujan turun lebat saat di area makam Bung Karno, kader Banteng Lamongan ini tidak menghiraukan. Mereka tetap mengikuti jalannya ziarah dengan khidmat, meski sebagian tubuh dan pakaian mereka menjadi basah kuyup.
Kusnadi mengatakan, ziarah ke makam sang Proklamator RI tersebut merupakan kegiatan rutin setiap tahun. Utamanya pada saat momen peringatan Bulan Bung Karno.
"Ini adalah kegiatan rutin PDI Perjuangan. Kami para kader selalu dididik oleh partai untuk selalu disiplin dan patuh, utamanya mengingat jasa dan perjuangan dari para pejuang kemerdekaan, salah satunya Bung Karno,” jelas Kusnadi usai ziarah, Sabtu (18/6/22).
Bagi Kusnadi, jasa dan perjuangan sang Proklamator RI Bung Karno tidak dapat tergantikan dan bahkan patut untuk ditiru. Sebab, tanpa perjuangan tokoh bangsa ini dimungkinkan negara Indonesia belum merdeka.
Baca juga:
Sekjen PDIP Hasto: Ada Arus Balik Dukungan Kuat untuk Risma - Gus Hans
Menurutnya, sosok Bung Karno ini patut dikagumi dan dihormati. Oleh sebab itu, dia sengaja mengajak masyarakat Lamongan untuk datang ke Blitar guna mendoakan arwah Bung Karno agar segala amal baiknya diterima oleh Allah SWT.
"Tujuannya semata-mata untuk mendoakan para leluhur dan tokoh- tokoh bangsa yang telah mendahului kita agar diberi tempat yang terbaik oleh Allah subhanahu wa ta’ala ," ujarnya.
Ia menambahkan, selain untuk mendoakan Bung Karno atas jasanya dalam memperjuangkan kemerdekaan bangsa Indonesia, ziarah ini juga dalam rangka untuk memohon dan meminta petunjuk kepada Allah SWT, agar di 2024 nanti PDI Perjuangan baik itu Pileg, Pilkada ataupun Pilpres bisa meraih kemenangan ketigakalinya berturut-turut atau hattrick.
Baca juga:
Wakil PDIP Jatim Sebut Ada Intimidasi Selama Tahapan Pilkada
“Kita juga memohon kepada Allah subhanahu wa ta’ala agar selalu diberi kekuatan untuk melaksanakan kerja-kerja partai. Termasuk juga mendapatkan berkah dan semangat api perjuangan Bung Karno,” jelas pria yang juga ketua DPRD Provinsi Jatim ini.
"Harapannya bisa mengilhami setiap gerakan langkah kita dalam menyongsong 2024 nanti, dengan target hattrick,” pungkas Kusnadi.