Pixel Codejatimnow.com

Muscab Demokrat Se-Jatim Tahap 2, Dipastikan Tak Ada Dukungan Ganda

Editor : Zaki Zubaidi  Reporter : Ni'am Kurniawan
Deputi 2 DPP BPOKK Demokrat Jemmy Setiawan. (Foto: Niam Kurniawan/jatimnow.com)
Deputi 2 DPP BPOKK Demokrat Jemmy Setiawan. (Foto: Niam Kurniawan/jatimnow.com)

Surabaya - DPD Partai Demokrat Jatim akhirnya menyelesaikan pelaksanaaan Musyawarah Cabang (Muscab) tahap 2 yang diikuti 22 DPC kota/kabupaten di Jatim yang berlangsung serentak di Hotel Shangri-La, Senin (20/6/2022).

Dalam Muscab yang belangsung serentak ini, sebanyak 16 DPC mengusulkan calon tunggal dan 6 DPC calon lebih dari satu. Sedangkan Kota Malang yang rencananya ikut dalam Muscab serentak hari ini dibatalkan, dan akan mengikuti Muscab tahap 3.

BPOKK DPP Partai Demokrat Jemmy Setiawan Deputy II mengatakan, semua calon yang masuk, baik yang calon tunggal maupun lebih dari 1 calon, semua akan mengikuti fit and propertest yang akan dilakukan oleh DPP Partai Demokrat setelah pelaksanaan Muscab ini.

"Saya tegaskan tidak ada aklamasi dalam Muscab ini. Semua calon tetap akan mengikuti fit and proper test yang akan dilakukan oleh DPP yakni Ketua Umum, Sekretaris Jenderal, Ketua BPOKK dan ditambah ketua DPD dan sekretaris DPD," ujarnya.

Baca juga:
Ning Lucy Ketua Demokrat Surabaya, Herlina: Keputusan Partai yang Terbaik

"Sekali lagi, kita juga tegaskan yang calon lebih dari satu tidak serta merta mereka yang mendapatkan dukungan banyak akan menjadi ketua DPC. Semua sama tetap menunggu hasil fit and proper test," lanjutnya.

Pihaknya memastikan, yang mengikuti Muscab tersebut tidak memiliki dukungan ganda, karena dari semua calon yang mendaftar telah melalui tahap telaah panitia.

Baca juga:
Pujian Lucy Kurniasari untuk Gelaran Muscab Demokrat se Jatim

"Tidak benar kalau ada dukungan ganda. Sebelaum pelaksanaan Muscab tim DPP dan DPD telah melakukan validasi dukungan sehingga tidak ada dukungan ganda dan semua sudah memenuhi ketentuan dukungan," ungkapnya.

"DPP dalam waktu ke depan setelah Muscab ini akan menyelenggarakan fit and proper test dan dalam waktu 14 hari kedepan sudah turun keputusan DPP terkait ketua DPC hasil Muscab hari ini," tegas Jemmy.