Pixel Code jatimnow.com

Gelar Karnaval HUT RI Ke-77, PKB Jatim Serukan Berpolitik Riang Gembira

Editor : Zaki Zubaidi   Reporter : Ni'am Kurniawan
Ketua PKB Jatim Halim Iskandar saat memberi keterangan pers. (Foto: Yono for jatimnow.com)
Ketua PKB Jatim Halim Iskandar saat memberi keterangan pers. (Foto: Yono for jatimnow.com)

Surabaya - DPW PKB Jatim menggelar peringatan HUT Kemerdekaan Ke-77 RI, Minggu (21/8/2022).

Pada kesempatan itu, ribuan peserta berpakaian tradisional membentangkan bendera merah putih sepanjang 500 meter.

Ketua PKB Jatim, Abdul Halim Iskandar mengatakan peserta karnaval berasal dari warga sekitar kantor PKB Jatim, Jalan Menanggal. Nampak hadir seluruh jajaran pengurus dan kader DPW PKB Jatim.

“Sebagai wujud PKB mengawal politik kebangsaan,” kata Abdul Halim Islandar yang juga Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi.

Pada kesempatan itu, Gus Halim sebutan akrab mantan Ketua DPRD Jatim, mengajak rakyat untuk melaksanakan politik riang gembira.

Baca juga:
PKB Sodorkan Nama Musyafak Rouf jadi Ketua DPRD Jatim

“Sesuai pernyataan ketua umum, bahwa PKB menjalankan politik riang gembira menghadapi Pemilu 2024,” tegas dia.

Mengisi perayaan kali ini, Abdul Halim Iskandar menyebutkan, seluruh peserta memakai baju khas nusantara. Termasuk mengikuti perlombaan tradisi, seperti balap egrang, panjat pinang, dan sejumlah perlombaan tradisional lainnya.

Baca juga:
Profil Lukmanul Khakim, Cah Lamongan yang Diusung PKB jadi Cawagub Jatim 2024

Gus Halim menyebutkan, peringatan kemerdekaan terasan istimewa. Karena itu menjadi perhatian adalah kesejahteraan bangsa Indonesia.

“PKB terus mengawal kesejahteraan rakyat,” tutup Gus Halim.

Gus Fawait Tawarkan Konsep Jember Kabupaten Buah
Jatim Memilih, Politik

Gus Fawait Tawarkan Konsep Jember Kabupaten Buah

"Kalau itu yang terjadi, saya pikir Jember benar-benar akan menjadi lumbung pangan. Bukan hanya padi dan jagung, tapi juga buah-buahan," kata Gus Fawait.