Pixel Code jatimnow.com

Rumah di Kecamatan Larangan Pamekasan Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Editor : Sofyan Cahyono   Reporter : Fathor Rahman
Tim Damkar dan masyarakat berusaha memadamkan api di Dusun Berruh, Desa Blumbungan, Kecamatan Larangan, Pamekasan, Rabu (07/09/2022).(Foto: Fathor Rahman)
Tim Damkar dan masyarakat berusaha memadamkan api di Dusun Berruh, Desa Blumbungan, Kecamatan Larangan, Pamekasan, Rabu (07/09/2022).(Foto: Fathor Rahman)

Pamekasan - Kebakaran melanda rumah milik Didik Parmadi (45), warga Dusun Berruh, Desa Blumbungan, Kecamatan Larangan, Pamekasan, Rabu (7/9/2022). Api mulai berkobar mulai pukul 09.20 WIB, yang diduga berasal dari korsleting listrik. Si jago merah pun dengan cepat menjalar.

Pertama kali, kebakaran diketahui anak pemilik rumah. Kemudian diketahui warga sekitar dan langsung berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Berselang beberapa menit, mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi. Api sudah mulai padam. Petugas Damkar terus berusaha memadamkan sisa api di lokasi.

Pantauan jatimnow.com, pihak kepolisian sudah lebih awal tiba di lokasi. Mereka membantu warga memadamkan api. Bagian atap rumah terbakar. Beruntung api tidak menjalar kerumah terdekat yang berdempetan.

Warga setempat Hotimah (38) mengungkapkan, awalnya tidak sadar jika api membesar di dalam rumah yan difungsikan sebagai dapur.

"Anak kecil yang menemukan api pertama kali. Sehingga ada yang berteriak kebakaran. Tarnyata api sudah cukup besar, " katanya.

Baca juga:
Rumah di Ponorogo Terbakar Gegara Anak Mainan Korek, 1 Orang Terluka

Belum diketahui apa saja yang terbakar di dalam rumah. Yang jelas di dalam rumah itu ada banyak rokok yang ikut terbakar.

Sementara itu, Kapolsek Larangan Iptu Nanang Heri Purnomo menyampaikan pihaknya mendapatkan informasi adanya kebakaran langsung ke lokasi. Polisi, warga dan pemadam kebakaran segera memadamkan api.

"Rumah ini sudah lama tidak ditempati. Tapi digunakan untuk dapur dan gudang. Tidak sampai 30 menit api berhasil dipadamkan," katanya.

Baca juga:
Ruko di Pasar Ngraho Bojonegoro Terbakar, Kerugian Capai Rp370 Juta

Polisi masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk memastikan penyebab terjadinya kebakaran.

 

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.