Pixel Codejatimnow.com

4 Orang Tewas Tenggelam di Sungai Welang Pasuruan Sepanjang 2022

Editor : Sofyan Cahyono  Reporter : Moch Rois
Sungai Welang wilayah Kota Pasuruan.(Foto: Moch Rois)
Sungai Welang wilayah Kota Pasuruan.(Foto: Moch Rois)

jatimnow.com - Sungai Welang yang eksotis mengalir sepanjang 40,09 km dengan Luas DAS 511,60 km² membelah wilayah Kabupaten dan Kota Pasuruan dari area pegunungan sampai lautan. Sungai tersebut menjadi tumpuan aktifitas banyak masyarakat sehari-hari.

Banyak masyarakat yang memanfaatkan aliran Sungai Welang untuk sekadar mandi dan mencuci. Tidak jarang banyak juga yang mengais rezeki. Mulai dari mencari ikan, pasir, sampai dijadikan tambatan kapal para nelayan.

Namun dari manfaat alam yang dirasakan masyarakat sekitar sungai, kerap ada insiden tidak diharapkan. Seperti kejadian orang tewas tenggelam akibat tidak bisa berenang atau terbawa arus sungai.

Kepala BPBD Kabupaten Pasuruan Ridwa Harris mengatakan, ada 4 insiden orang tenggelam di Sungai Welang hingga mengakibatkan meninggal dunia sepanjang Januari - Oktober 2022.

"Ada 4 peristiwa orang hilang tenggelam dan kemudian ditemukan tewas di Sungai Welang, selama Januari sampai sekarang," jelas Ridwan Harris, Selasa (18/10/2022).

Dari rangkuman berita jatimnow selama 2022, peristiwa orang tewas akibat hanyut terseret arus Sungai Welang diawali seorang lelaki bernama Saad (50), warga Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang. Ia ditemukan meninggal dunia terseret arus banjir sungai welang di Desa Cowek, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan, pada 9 Maret 2022.

Baca juga:
Bocah di Gurah Kediri Tewas Terseret Arus Gorong-gorong

Menjelang Jumat (24/10/2022), seorang nenek bernama Armini (85), meninggal dunia usai tercebur saat mandi di Sungai Welang masuk Desa Pacarkeling, Kecamatan Kejayan, Kabupaten Pasuruan.

Seorang bocah perempuan malang yang berusia 6 tahun asal Desa Kedemungan, Kecamatan Kejayan, Kabupaten Pasuruan, meninggal dunia di Sungai Welang ketika bermain bersama kawan-kawannya. Jasad bocah malang itu ditemukan seorang pemacing yang berjarak 100 meter dari titik korban bermain berama kawan-kawannya.

Di permukiman dekat Sungai Welang, tepatnya Dusun Duyo, Desa Sukorejo, Kecamatan Pohjentrek, Kabupaten Pasuruan, musibah datang menghampiri dua bocah berusia 6 tahun bernama M Arka dan Naura. Mereka terbawa arus sungai welang pada Sabtu (15/10/2022) pukul 12.00 WIB dan kemudian hilang tenggelam.

Baca juga:
Warga Baureno Bojonegoro Hilang saat Cari Ikan Mabuk di Bengawan Solo

Dalam proses pencarian yang dilakukan Tim SAR, jasad korban secara bergantian di temukan di muara sungai welang, Desa Semare, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan. Tepatnya 6 KM dari titik kedua korban hilang tenggelam.

Naura ditemukan pada Minggu (16/10/2022) pukul 09.30 WIB. Sedangkan M Arka ditemukan pada Senin (17/10/2022) pukul 03.00 WIB.