jatimnow.com - Mengejar impian untuk membanggakan orang tua, merupakan harapan bagi setiap anak pada umumnya. Seperti impian salah satu pemuda asal Dusun Gedangkeret, Desa Banjardowo Kecamatan/Kabupaten Jombang.
Dibesarkan di lingkungan keluarga sederhana, anak pasangan Sunarto dan Asmarifaah yang bernama Mohammad Adeen Tiro (22), ingin mewujudkan mimpinya menjadi atlet binaraga profesional.
Meski masih belum mencapai mimpinya itu, Aden baru saja mengharumkan nama Kabupaten Jombang. Lantaran ia mampu menyabet medali emas di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim.
Ditemui di tempat latihannya, Aden menceritakan awal ia bisa menjadi atlet binaraga. Adeen mulai menggeluti binaraga sejak 2015. Saat itu usianya 15 tahun.
Sang ayah yang bekerja sebagai tukang bangunan, gemar sekali olahraga fitness. Hal ini yang membuatnya tertarik ikut. Setelah beberapa tahun latihan, ia mengaku jatuh cinta dengan binaraga.
"Orang tua saya yang ibu bekerja sebagai tukang masak di rumah orang. Kalau ayah itu tukang bangunan," katanya, Rabu (26/10/2022).
"Sejak dini saya suka dengan fitness. Ayah saya suka dengan fitness tapi bukan atlet. Hanya olahragawan biasa," sambungnya.
Lantaran sang ayah hanya menjadi olahragawan biasa, Aden mengaku ingin sekali menjadi atlet binaraga profesional. Untuk mewujudkan hal itu ia berlatih tujuh kali seminggu.
Baca juga:
Pemuda Hebat Ponorogo Dibekali Keterampilan, Kang Giri Dorong Munculnya Kreator Desa
Tidak hanya latihan, ia juga menjadi instruktur fitness di salah satu gym di Jombang.
"Saya jarang sekali libur latihan. Sudah jadi kegiatan sehari-hari. Setiap hari, latihan. Kalau pagi di sini, dan malam di tempat fitness," paparnya.
Untuk persiapan Porprov Jatim kemarin ia mengaku banyak sekali melakukan latihan. Dan menjaga pola makan.
"Yang pertama kuncinya konsisten dan fokus berlatih, selanjutnya pola makan. Disiplin dalam pola makan, disiplin dalam latihan, dan untuk tambahan nutrisi saya pake suplemen makanan," bebernya.
Baca juga:
Cuan Kerajinan Jam Dinding Karakter Pahlawan, Karya Pemuda Wonosalam, Jombang
Ia berharap kedepannya ia bisa mewujudkan mimpinya untuk menjadi atlet binaraga profesional yang tampil di ajang kejuaraan nasional maupun internasional.
"Saya ingin ke jenjang selanjutnya yakni ke Pra-PON, PON, dan internasional. Kalau dalam waktu dekat ini saya ada kejuaraan nasional bulan Desember di Jakarta," tegasnya.
Kini tingginya 165 centimeter. Berat badannya 72 kilogram dengan lemak di bawah 10 persen.
Di bawah binaan Agus dan Rido, Adeen berhasil meraih medali emas kelas 70 kilogram di Porprov tahun ini. Ia juga sudah mengoleksi sejumlah prestasi sebelumnya, salah satunya meraih medali perak pada Kejurprov 2021.