Pixel Codejatimnow.com

Gus Ipul Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan di Kota Pasuruan

Editor : Rochman Arief  Reporter : Moch Rois
Gus Ipul saat memimpin upacara peringatan Hari Pahlawan. (foto Pemkot Pasuruan for jatimnow.com)
Gus Ipul saat memimpin upacara peringatan Hari Pahlawan. (foto Pemkot Pasuruan for jatimnow.com)

jatimnow.com - Wali Kota Pasuruan, Saifullah Yusuf (Gus Ipul) mengingatkan pentingnya meneladani nilai-nilai kepahlawanan sebagai inspirasi dalam setiap langkah dan kehidupan bersama.

Pernyataan ini disampaikan dalam upacara peringatan Hari Pahlawan di Lapangan BKD Kota Pasuruan. Kamis (10/11/2022).

Upacara pun diikuti peserta yang terdiri atas ASN Pemkot Pasuruan, TNI, Polri, Mahasiswa, dan para pelajar di.

“Meneladani sikap dan sifat kepahlawanan di era kemerdekaan dapat dilakukan dengan ikut serta dalam upaya memberantas kebodohan, memerangi kemiskinan dan upaya pecah belah bangsa untuk mewujudkan masyarakat adil dan makmur,” jelas Gus Ipul.

Selain itu, Wali Kota juga mengimbau kepada seluruh warga untuk bersama melawan paham radikal dan mengembangkan gotong royong demi masa depan bangsa yang cerah.

“Pahlawan akan menjadi teladan bagi kita mengarungi masa-masa penuh tantangan. Teladan bagi kita menata masa depan dan menjadi pemenang,” ujarnya.

Baca juga:
Respons Gus Ipul saat Dijuluki Makelar oleh Cak Imin

Gus Ipul juga mengingatkan tentang bagaimana saat ini bangsa Indonesia masih dihadapkan pada beberapa ancaman nyata seperti pemanasan global, kelangkaan pangan, energi dan air bersih, yang disebutnya harus dipersiapkan dengan sungguh-sungguh.

“Tidak mudah memang, tapi pasti bisa. Karena para pahlawan kita telah mengajarkan beragam nilai untuk kita tiru. Sehingga jejak kemenangan niscaya akan berada dalam genggaman,” imbuhnya.

Pascaupacara, peringatan Hari Pahlawan dilanjutkan dengan ziarah di taman makam pahlawan Kota Pasuruan. Seremoni tersebut dipimpin Ketua DPRD Kota Pasuruan, Ismail Marzuki Hasan.

Baca juga:
Gus Ipul Sindir Kepala Daerah dari PDI Perjuangan di Depan Khofifah

Seremoni untuk mengenang jasa pahlawan asal Kota Pasuruan yang memperjuangkan kemerdekaan bangsa Indonesia. Acara diawali dengan peletakan karangan bunga oleh ketua DPRD di Tugu Bambu Runcing yang menjadi ikon taman makam pahlawan.

Selanjutnya Gus Ipul bersama jajaran Forkopimda, diikutikepala perangkat daerah dan peserta upacara melakukan tabur bunga di atas pusara makam pahlawan.