Pixel Codejatimnow.com

Angin Kencang, Penyeberangan Ketapang-Gilimanuk Ditutup

Editor : Arif Ardianto  
Suasana pelabuhan Ketapang Banyuwangi
Suasana pelabuhan Ketapang Banyuwangi

jatimnow.com - Pelabuhan ASDP Ketapang Banyuwangi yang menghubungkan penyeberangan Pulau Jawa-Bali ditutup akibat angin kencang yang cenderung ekstrim, Kamis (2/8/2018).

Akibatnya antrean kendaraan bermotor, roda empat dan kendaraan besar lainnya mengular hingga ke jalan raya.

Kepala Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (KUPP) Ketapang Eka Cakrawala mengatakan, penutupan pelabuhan Ketapang sebab angin kencang yang mencapai 25-35 knot.

"Sejak pukul 10.00 Wib dermaga kita tutup dengan alasan keamanan," kata Eka di pelabuhan Ketapang, Kamis (2/8/2018).

Antrian kendaraan sejak pukul 10.00 Wib hingga saat ini belum bisa diseberangkan karena selain kecepatan angin yang berkisar antara 25-35 knot, ketinggian ombak di Selat Bali mencapai 2 meter.

Baca juga:
Ponorogo Diguyur Hujan Tiada Henti, Pohon Tumbang hingga Longsor

"Kita mohon kesadaran pengguna jasa penyeberangan Ketapang-Gilimanuk. Penyeberangan akan kembali kita buka sampai cuaca kembali baik," ujarnya.

Sementara itu, salah seorang pengguna jasa penyeberangan, Nyoman Mertawe mengatakan, sudah dua jam dirinya menunggu di parkiran pelabuhan Ketapang. Namun hingga saat ini belum bisa menyebrang ke Gilimanuk.

Baca juga:
Dilanda Angin Kencang, BPBD Kota Malang Imbau Warga Waspada

"Kita semua nunggu disini sampai dermaga buka," ujarnya.

Reporter: Hafiluddin Ahmad
Editor: Arif Ardianto