Pixel Code jatimnow.com

Rumah Penjual Jajanan di Ponorogo Ludes Terbakar, Dugaannya Pilu

Editor : Rochman Arief   Reporter : Mita Kusuma
Rumah Kasiani penjual gorengan dilalap Si Jago Merah. (foto: humas Polres Ponorogo)
Rumah Kasiani penjual gorengan dilalap Si Jago Merah. (foto: humas Polres Ponorogo)

jatimnow.com – Nasib pilu dialami Kasiani (65), warga Desa Carat, Kecamatan Kauman, Kabupaten Ponorogo. Rumah wanita yang sehari-hari berjualan gorengan itu ludes terbakar, Minggu (20/11/2022).

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran kali ini. Hanya saja semua harta benda dan rumah korban habis dilalap api.

“Rumahnya ludes terbakar, tetapi tidak ada korban jiwa. Pemilik rumah tengah berjualan gorengan di Pasar Sumoroto saat kejadian,” ujar Kapolsek Sumoroto, Kompol Beny Hartono, Minggu siang.

Benny menambahkan pihak kepolisian sudah mengamankan barang bukti berupa tabung gas 3 kg, dan bongkahan kayu bekas kebakaran.

Berdasarkan olah TKP menyebutkan jika penyebab kebakaran pemilik lupa mematikan kompor. Ditambahkan Benny bila korban saat itu menggoreng jajanan jualannya dan lupa mematikan kompor.

Baca juga:
Rumah di Ponorogo Terbakar Gegara Anak Mainan Korek, 1 Orang Terluka

“Akibat kejadian ini, kerugian materiil Diperkirakan sebesar Rp75 juta," terangnya.

Korban mulai menggoreng dagangannya untuk dijual di Pasar Somoroto mulai pukul 24.00 dan selesai pukul 03.30 WIB,

Pada saat kejadian saksi yang juga tetangga mendengar suara ledakan seperti ada yang terbakar. Selanjutnya warga keluar rumahnya serta mengetahui rumah kejadian sesungguhnya.

Baca juga:
Rumah Kadisparbud Jember Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Selanjutnya tetangga melihat rumah korban sudah dalam keadaan terbakar atapnya.

“Melihat itu (kebakaran) saksi mata meminta bantuan warga untuk memadamkan api,” jelasnya.