Pixel Code jatimnow.com

Pohon Raksasa Ambruk, Dihuni Hantu, Kantor Arema FC Rusak

Editor : Redaksi  
Pohon Randu dan Kantor Telegram (Foto: Dokumen dr. Sudi Harjanto)
Pohon Randu dan Kantor Telegram (Foto: Dokumen dr. Sudi Harjanto)

jatimnow.com - Pohok raksasa setinggi 15 meter di Jombang ambruk menarik banyak pembaca pada Minggu (29/1/2023) kemarin.

Selain itu ada juga berita tentang mitos Pohon Randu yang dihuni hantu yang ternyata hanya akal-akalan Belanda. Serta aksi unjuk rasa yang mengakibatkan kantor Arema FC rusak.

Redaksi merangkum ketiga berita pilihan pembaca tersebut.

Diterjang Angin, Pohon Setinggi 15 M di Jombang Ambruk, Listrik Padam

Pohon setinggi 15 meter tumbang akibat diterjang angin kencang, Minggu (29/1/2023) siang. Akibatnya aliran listrik di area sekitar Dusun Parimono, Desa Plandi, Kecamatan/Kabupaten Jombang, padam. Hal ini disebabkan material pohon menimpa jaringan kabel PLN.

Baca juga:
Gadis 16 Tahun Dijual, Cabup Jember Turunkan Retribusi, Resmi Dibuka untuk Umum

Percaya Pohon Randu Dihuni Hantu? Itu Akal-akalan Belanda, Ini Faktanya

Banyak berkembang cerita masyarakat khususnya di Jawa Timur bahwa Pohon Randu atau Kapuk identik dengan rumahnya para hantu, seperti kuntilanak, pocong dan lainnya. Anda termasuk yang percaya? Baca ini agar dapat pencerahan.

Baca juga:
Kedung Baruk Surabaya Ditutup, Viral Pamer Senjata, Membatik Bersama

Unjuk Rasa Arek Malang Berujung Anarkis, Kantor Arema FC Rusak

Kantor Arema FC sekaligus Official Store Arema di Jalan Mayjend Panjaitan No.42, Penanggungan, Kecamatan Klojen, Kota Malang nampak rusak usai adanya aksi unjuk rasa. Massa yang mengatasnamakan dirinya Arek Malang ricuh ketika menyampaikan tuntutan terkait tindak lanjut tragedi Kanjuruhan. Nampak massa berjumlah ratusan datang pukul 12.15 WIB, Minggu (29/1/2023).