Pixel Code jatimnow.com

Perahu Tambang Berpenumpang 10 Orang di Surabaya Terbalik

Editor : Redaksi  
Proses pencarian penumpang perahu tambang terbalik di Surabaya (Foto: Angki for jatimnow.com)
Proses pencarian penumpang perahu tambang terbalik di Surabaya (Foto: Angki for jatimnow.com)

jatimnow.com - Perahu tambang yang membawa 10 orang penumpang di Jalan Kemlaten Tambangan, Kebraon, Karangpilang, Surabaya terbalik, Sabtu (25/3/2023).

Informasi yang diperoleh jatimnow.com, dari 10 orang yang berada di perahu tambang itu, satu di antaranya masih dicari.

"Dalam pencarian Tim SAR gabungan," ujar Tholib, salah satu anggota Kantor SAR Surabaya.

Baca juga:
Pak Eri Cahyadi...Ini Curahan Hati Pemilik dan Penumpang Perahu Penyeberangan di Surabaya

Sementara Angki, personel Siaga Kota Surabaya yang berada di lokasi menyebut bahwa dari 10 orang itu, 6 di antaranya dalam kondisi sadar. Sedangkan 3 orang lainnya shock.

"Untuk satu orang, info awal hilang dan belum ditemukan," ungkap Angki.

Baca juga:
Pemkot Surabaya Larang Perahu Tambang Beroperasi, Kecuali Sudah Penuhi Syarat Ini

Di lokasi tampak garis polisi sudah terpasang. Lokasi dipadati warga yang penasaran dengan peristiwa tersebut.

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.