jatimnow.com - Nasib tragis dialami Andika (11), seorang anak yatim asal Desa Pakah, Kecamatan Mantingan, Kabupaten Ngawi. Pasalnya, rumah yang ditinggali selama ini bersama neneknya Sumarni ludes dilalap api.
Beruntung, saat kejadian, siswa SD ini sedang tidur di Masjid lantaran kelelahan sehabis takbiran.
"Kejadiannya tadi (Rabu 22/8/2018) dini hari. Neneknya sedang di Jakarta. Sedangkan Andika kelelahan jadi tidur di Masjid," terang Kapolsek Mantingan, AKP Suparno, Rabu (22/8/2018).
Ia menjelaskan, dugaannya api berasal dari korsleting listrik di kamar Sumarni. Kebakaran sendiri, pertama kali dilihat oleh tetangganya, Giyono.
"Tetangganya itu mendengar suara letusan seperti petasan. Lalu keluar dan melihat api di rumah Sumarni," jelasnya.
Giyono membangunkan warga, lalu bergotongroyong mengeluarkan kerbau 7 ekor milik korban dari dalam kandang. Dan berusaha memadamkan api.
Baca juga:
Rumah di Ponorogo Terbakar Gegara Anak Mainan Korek, 1 Orang Terluka
Namun karena api sudah membesar akhirnya rumah dan kandang terbakar. Api baru padam setelah rumah dan kandang terbakar habis.
Sementara, nasib Andika juga dilihat Polsek Mantingan. "Ya kasihan. Akhirnya kami membelikan beberapa peralatan sekolah," terangnya
Menurutnya, jika ada yang ingin membantu meringankan derita adik Andika ini, bisa langsung datang ke lokasi alamat korban. "Datang saja," tambahnya.
Baca juga:
Ruko di Pasar Ngraho Bojonegoro Terbakar, Kerugian Capai Rp370 Juta
Informasi yang dihimpun, Andika merupakan anak yatim. Ibunya meninggal akibat kecelakaan, sedangkan sang ayah meninggalkannya.
Akhirnya dia diasuh oleh Sumarni, neneknya yang berstatus janda dan kondisinya sakit-sakitan.
Reporter: Mita Kusuma
Editor: Erwin Yohanes
URL : https://jatimnow.com/baca-5960-ditinggal-takbiran-rumah-anak-yatim-di-ngawi-terbakar-habis